Text
Penerapan Game Quizizz dalam Pembelajaran IPS untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas VII-E di SMP Negeri 1Pademawu
Kata Kunci: Penerapan Game Quizizz, Hasil Belajar
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar siswa dengan
menggunakan game quizizz pada pembelajaran IPS kelas VII di SMPN 1
Pademawu. Quizizz merupakan salah satu media yang bisa dimanfaatkan dalam
kegiatan belajar mengajar, dari segi fitur yang melimpah dan menarik akan
semakin memudahkan guru atau pendidik dalam mencapai tujuan pembelajaran.
Quizizz tidak hanya menyediakan soal tetapi juga terdapat materi pelajaran.
Quizizz yang interaktif seperti bermain game membuat siswa semangat mengikuti
pelajaran dan mampu meningkatkan hasil belajar. Seperti sebuah permainan tetapi
tidak menyadari kalau hakikatnya adalah belajar.
Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan subjek
kelas VII E sebanyak 30 siswa di SMP Negeri 1 Pademawu.Berdasarkan hal
tersebut, maka ada dua fokus penelitian yang menjadi kajian pokok, yaitu:
pertama bagaimana penerapan Game Quizizz dalam pembelajaran IPS untuk
meningkatkan hasil belajar siswa kelas VII-E di SMP Negeri 1 Pademawu dan
kedua apa saja kendala yang dihadapi dalam penerapan Game Quizizz dalam
pembelajaran IPS untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas VII-E di SMP
Negeri 1 Pademawu.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: pertama menggunakan 3 siklus,
untuk siklus I dua kali pertemuan sedangkan siklus II dan siklus III satu kali
pertemuan. Setiap pertemuan memiliki 4 tahap yaitu perencanaan, tindakan,
pengamatan, refleksi. Berdasarkan hasil dari siklus I dengan presentase ketuntasan
43% dengan jumlah 30 siswa, dan siswa yang tuntas sebanyak 13 orang dan yang
tidak tuntas berjumlah 17 siswa dengan rata-rata 71. Siklus II mencapai presentase
ketuntasan 56 %, siswa yang tuntas belajar 17 orang dan yang tidak tuntas belajar
13 orang dengan nilai rata-rata 78. pada siklus III mencapai presentase ketuntasan
80 %, siswa yang tuntas belajar 24 orang dan yang tidak tuntas belajar 6 orang
dengan nilai rata-rata 84.
keduan dapat diperjelaskan bahwasannya kendala dalam pembelajaran IPS
dengan metode game quizizz ini ada dua kemungkinan kelebihan dan
kelemahannya. Kelebihan dalam pembelajaran IPS metode game quizizz. banyak
siswa yang mengatakan dalam pembelajaran IPS yang menggunakan game quizizz
lebih menarik dan menyenangkan sehingga siswa lebih menantang untuk
mengerjakan soal melalui game, sehingga siswa terhibur dan tidak bosan dalam
pembelajaran IPS. Kelemahan disini siswa terganggu adanya kendala internet
yang tidak stabil, dan siswa dikejar oleh waktu untuk mengerjakan soal kuis
tersebut
Tidak tersedia versi lain