Text
Dampak Respon Masyarakat Terhadap TK Al-Djufri XI Di Desa Trasak Kecamatan Larangan Kabupaten Pamekasan”. Skripsi jurusan Tarbiyah, Program studi Pendidikan Agama Islam, STAIN Pamekasan
ABSTRAK
Masduki; 2003. “ Dampak Respon Masyarakat Terhadap TK Al-Djufri XI Di Desa Trasak Kecamatan Larangan Kabupaten Pamekasan”. Skripsi jurusan Tarbiyah, Program studi Pendidikan Agama Islam, STAIN Pamekasan. Pembimbing I ; Drs. H. Djamaluddin, Pembimbing II; Drs. Zainul Hasan M.A.g.
Kata Kunci : Respon Masyarakat, Partisipasi terhadap pendidikan Taman Kanak-Kanak.
Ada dua permasalahan yang menjadi kajian pokok penelitian ini. Pertama tentang ada tidaknya dampak respon masyarakat terhadap taman kanak-kanak Al-Djufri XI di Desa Trasak Kecamatan Larangan Kabupaten Pamekasan. Kedua Seberapa besar dampak respon masyarakat terhadap taman kanak-kanak Al-Djufri XI di Desa Trasak Kecamatan Larangan Kabupaten Pamekasan.
Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat Desa Trasak Kecamatan Larangan Kabupaten Pamekasan sebanyak 737 kepala keluarga. Jumlah sampel 10% dari populasi yang ada (73). Ditentukan dengan menggunakan teknik propetional sampling. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 20 Maret 3 Mei 2003. Rancangan penelitian yang digunakan dalam rancangan deskriptif kuntitatif dan korelasional. Analisis hasil penelitian yang dipakai adalah analisis korelasional product moment.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya dampak respon masyarakat terhadap taman kanak-kanak Al-Djufri XI di Desa Trasak Kecamatan Larangan Kabupaten Pamekasan, dan pengaruhnya cukup signifikan dengan kata lain respon masyarakat akan meningkatkan kualitas pendidikan semakin tinggi. Hal ini terbukti dari hasil analisis statistik yang menunjukkan bahwa “r” kerja (0,79) lebih besar dari harga kritik product moment baik pada taraf interval kepercayaan 95% (0,306). Dari “r” kerja ketika dikonsultasikan dengan tabel interpretasi berada pada in terval 0,800-1,000 dengan nilai interpretasi cukup.
Berdasarkan hasil penelitian di atas sangat urgen masyarakat untuk lebih berperan aktif terhadap pendidikan formal dalam memberikan respon terhadap berlangsungnya pendidikan karena pendidikan merupakan bagian dari masyarakat. Keaktifan masyarakat terhadap lembaga pendidikan merupakan faktor penentu maju mundurnya suatu lembaga pendidikan.
Tidak tersedia versi lain