Text
Upaya Pondok Pesatren Dalam Mengembangkan Program Pendidikan Agama Islam ( Studi Kasus di Pondok Pesantren An-Najah Desa Karduluk Kecamatan Pragaan Kabupaten Sumenep), Skripsi, Program Studi Pendidikan Agama Islam, Jurusan Tarbiyah, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Pamekasan
ABSTRAK
Mohammad Warid. 2004. Upaya Pondok Pesatren Dalam Mengembangkan Program Pendidikan Agama Islam ( Studi Kasus di Pondok Pesantren An-Najah Desa Karduluk Kecamatan Pragaan Kabupaten Sumenep), Skripsi, Program Studi Pendidikan Agama Islam, Jurusan Tarbiyah, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Pamekasan, Pembimbing: Edi Susanto, M.Fil.I.
Kata kunci: Pondok Pesantren dan Pengembangan Pendidikan Agama Isalam
Ada tiga fokus penelitian yang menjadi kajian utama dalam penelitian ini, yaitu: (1) pelaksanaan program pendidikan Agama Islam di Pondok Pesantren An-Najah Karduluk Pragaan Sumenep, (2) foktor yang menjadi pendorong dan penghambat di Pondok Pesantren An-Najah Karduluk Pragaan Sumenep dalam mengembangkan program pendidikan agama islam, dan (3) upaya yang di lakukan oleh Pondok Pesantren An-Najah Karduluk Pragaan Sumenep dalam mengembangkan program pendidikan agama islam.
Tujuan dari penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui pelaksanaan program pendidikan Agama Islam di Pondok Pesantren An-Najah Karduluk Pragaan Sumenep, (2) untuk mengetahui faktor yang menjadi pendorong dan penghambat di Pondok Pesantren An-Najah Karduluk Pragaan Sumenep dalam mengembangkan program pendidikan agama islam, dan (3) untuk mengetahui upaya yang di lakukan oleh Pondok Pesantren An-Najah Karduluk Pragaan Sumenep dalam mengembangkan program pendidikan agama islam.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data adalah observasi,wawancara dan dokumentasi. Teknik pengecekan keabsahan data melalui ketekunan pengamatan, triangulasi, dan urain rinci. Teknik analisis yang digunakan adalah komponensial.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Pondok Pesantren An-Najah Karduluk Pragaan Sumenep telah melaksanakan pengembangan program pendidikan agama islam secara baik, hal itu telah di lakukan dengan memadukan sistem pendidikannya yaitu antara sistem pendidikan tradisional dengan sistem modern. Faktor pendorong dalam mengembangkan program pendidikan agama islam adalah adanya kemauan dan usaha keras dari semua pihak, baik kiyai, asatidz, dan masyarakat sekitar. Sementara faktor penghambat dalam pengembangan program pendidikan agama islam adalah rendahnya dukungan masyarakat, terbatasnya sarana dan prasarana, serta biaya pendidikan sangat rendah. Kemudian Pondok Pesantren An-Najah Karduluk Pragaan Sumenep adalah dengan cara membenahi sistem pendidikan dan metode pengajaran, seperti memadukan sistem pendidikan tradisional dengan modern, dan menggunakan metode dengan diskusi, Tanya jawab, pemberian tugas dan lain-lain, serta melakukan pembenahan terhadap sarana dan prasarana sebagai penunjang proses pembelajaran pendidikan agama islam.
Tidak tersedia versi lain