Text
Peran Guru PAI Dalam Menumbuhkan Etika Berpakaian Muslim Pada Siswa Di MAN 2 Pamekasan
Kata Kunci : Peran Guru PAI, Etika Berpakaian Muslim
Dalam menumbuhkan etika berpakaian muslim, peran guru pendidikan
agama Islam merupakan sangat ampuh dalam menumbuhkan hal tersebut,
mengapa demikian, karena ketika peserta didik di sekolah maka tanggung jawab
orang tua beralih kepada guru, maka dari itu peran guru pendidikan agama Islam
sangatlah penting dalam menumbuhkan etika berpakaian muslim pada siswa, yang
nantinya agar peserta didiknya memahami etika berpakaian yang sesuai dengan
syariat Islam.
Berdasarkan hal tersebut, maka ada dua permasalahan yang menjadi
kajian pokok dalam penelitian ini, yaitu: pertama bagaimana gambaran etika
berpakaian muslim peserta didik di MAN 2 Pamekasan, kedua bagaimana peran
guru PAI dalam menumbuhkan etika berpakaian muslim peserta didik di MAN 2
Pamekasan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif,
sumber data penelitian adalah kepala Madrasah, Guru PAI dan tatib, Siswa. Dan
teknik pengumpulan data diperoleh melalui wawancara, observasi, dan
dokumentasi, sedangkan pengecekan keabsahan data dilakukan dengan
perpanjangan keikutsertaan, ketekunan dan keajegan, trianggulasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Pertama, gambaran etika
berpakaian muslim siswa di MAN 2 Pamekasan, yakni etika sesuai dengan syariat
Islam dengan tidak melanggar perturan Negara dan agama, siswa di MAN 2
Pamekasan menerapkan etika berpakaian yang sopan, rapi, menutup aurat, tidak
melanggar peraturan madrasah. Gambaran etika berpakaian di MAN 2 Pamekasan
untuk laki-laki celana harus berdiamter 18 cm dan panjang celana sampai dibawah
mata kaki sedangkan untuk siswi pakaian dibawah bokong, tidak memperlihatkan
rambut, ini merupakan peraturan khusus yang dibentuk madrasah. Di MAN 2
Pamekasan juga membentuk tatib untuk mendisiplinkan siswa dalam berpakaian.
Kedua, Peran yang dilakukan oleh guru PAI dalam menumbuhkan etika
berpakaian yaitu: peran sebagai pendidik dengan menanamkan nilai-nilai ajaran
agama Islam, dan membiasakan siswa untuk selalu senantiasa berpakaian yang
sesuai dengan syariat Islam. Peran sebagai pembimbing, untuk menumbuhkan
etika berpakaian muslim pada siswa guru PAI memberikan teguran, nasehat, dan
arahan kepada siswa terutama saat siswa melanggar peraturan. Peran sebagai
pengajar, guru PAI memberikan pengajaran tentang etika berpakaian muslim dan
sudah bekali ilmu pengetahuan mengenai etika berpakaian sejak kelas satu sampai
kelas tiga. Peran sebagai motivator, dalam menumbuhkan etika berpakaian guru
PAI di MAN 2 Pamekasan memberikan motivasi kepada siswa untuk senantiasa
berpakaian muslim. Peran sebagai model dan teladan, dalam menumbuhkan etika
berpakaian pada siswa guru PAI memberikan contoh dengan langsung berpakaian
yang sesuai dengan syariat Islam, menjadi suri teladan. Implikasi dari semua
peran yang dilakukan guru terhadap siswa yaitu minimnya siswa yang melanggar
dan siswa menerapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Tidak tersedia versi lain