Text
Kegiatan Dzikir Jama’i Dalam Meningkatkan Ketenangan Jiwa Siswa di MA An Najah I Karduluk Sumenep
Kata Kunci : Kegiatan Dzikir Jama’i, Ketenangan Jiwa, MA An – Najah I
Karduluk Sumenep
Ketenangan jiwa sangat penting dalam kehidupan, itulah sebabnya Allah
mewajibkan setiap muslim shalat lima kali sehari agar rasa damai dan tenteram
selalu terperbaharukan dalam jiwa, manakala kelelahan menderanya akibat
kesibukan mencari nafkah. Selain ketenangan jiwa bisa didapat saat kita khusu’
dalam mengerjakan shalat, ketenangan jiwa juga bisa dapat dirasakan dengan
berdzikir. Maka dari itu kita dianjurkan untuk selalu berdzikir agar jiwa kita
menjadi tenang. Salah satu contoh dzikir adalah dzikir yang dilakukan secara
bersama-sama. Kegiatan ini kemudian dikenal dengan istilah dzikir jama’i. Sesuai
dengan definisinya, dzikir jama’i merupakan suatu kegiatan rutin yang dilakukan
secara bersama-sama.
Berdasarkan hal tersebut, maka ada dua permasalahan yang menjadi kajian
pokok dalam penelitian ini, yaitu : Pertama, bagaimana pelaksanaan dzikir jama’i
di MA An Najah I Karduluk Sumenep ?. Kedua, bagaimana implikasi pelaksanaan
dzikir jama’i dalam meningkatkan ketenangan jiwa siswa di MA An Najah I
Karduluk Sumenep ?. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan
jenis deskriptif. Sumber data diperoleh melalui wawancara, observasi, dan
dokumentasi. Informasinya adalah waka kesiswaan, pembimbing kegiatan dzikir
jama’i, guru dan juga siswa dan siswi MA An – Najah I Karduluk Sumenep.
Sedangkan pengecekan keabsahan data dilakukan melalui triangulasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa : Pertama, pelaksanaan dzikir
jama’i di MA An Najah I Karduluk Sumenep dimulai dari tahun 2018 dan aktif di
awal tahun 2019 sampai saat ini. Proses pelaksanaannya seluruh siswa berkumpul
di masjid. Kemudian adanya persiapan setelah itu baru dimulai kegiatan tersebut.
Kedua, implikasi pelaksanaan dzikir jama’I terhadap ketenangan jiwa siswa di MA
An – Najah I Karduluk Sumenep adalah membuat siswa semakin khusyu’
mengikuti ibadah, semakin tenang ketika mengikuti aktivitas pembelajaran baik ada
guru maupun tidak ada guru, semakin tertib, disiplin dan tidak berkeluyuran saat
istirahat.
Tidak tersedia versi lain