Text
Implementasi Pendidikan Multikultural Dalam Menanamkan Pemahaman Pentingnya Sikap Moderasi Beragama Dalam Kehidupan Siswa di SMA Negeri 2 Pamekasan
Kata Kunci: Pendidikan Multikultural, Moderasi Beragama.
Moderasi beragama merupakan sikap yang penting untuk dimiliki oleh
seseorang khususnya warga negara Indonesia yang memiliki keanekaragaman
kepercayaan. Dengan adanya sikap moderasi beragama maka diharapkan tidak
terjadi sikap egois, diskriminatif dan radikal dalam kehidupan berbangsa dan
bernegara. Salah satu cara untuk memberikan pemahaman akan pentingnya sikap
moderasi beragama adalah dengan melalui jalur pendidikan. Pendidikan
multikultural merupakan jawaban yang tepat untuk memberikan pemahaman akan
pentingnya sikap moderasi beragama tersebut. Hal ini sebagaimana telah
diimplementasikan di lembaga pendidikan SMA Negeri 2 Pamekasan.
Berdasarkan hal tersebut, maka ada dua permasalahan yang menjadi kajian
utama penelitian ini, yaitu: Pertama, bagaimana implementasi pendidikan
multikultural dalam menanamkan pemahaman pentingnya sikap moderasi
beragama dalam kehidupan siswa di SMA Negeri 2 Pamekasan? Kedua, bagaimana
hasil implementasi pendidikan multikultural dalam menanamkan pemahaman
pentingnya sikap moderasi beragama dalam kehidupan siswa di SMA Negeri 2
Pamekasan?
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis
deskriptif/naratif. Adapun metode pengumpulan data yang digunakan dalam
penelitian ini adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sumber data dari
penelitian ini adalah manusia dan non manusia. Data yang diperoleh kemudian
dianalisis dengan tiga tahap yakni reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data.
Kemudian data yang diperoleh di cek keabsahannya melalui tiga cara, yakni
perpanjangan keikutsertaan peneliti di lokasi penelitian, pendalaman observasi, dan
triangulasi.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: Pertama, Implementasi pendidikan
multikultural dalam menanamkan pemahaman pentingnya sikap moderasi
beragama dalam kehidupan siswa di SMA Negeri 2 Pamekasan sudah berjalan
dengan baik. Hal ini disebabkan oleh perencanaan yang matang, strategi dan
kebijakan dari pihak sekolah yang tepat, terdapat dua faktor pendukung yakni guru
mau diajak bekerja sama dalam memberikan pemahaman pentingnya sikap
moderasi beragama dan kesadaran dari siswa sendiri sudah cukup tinggi, dan yang
terakhir tidak ada faktor penghambat dalam pelaksanaan pendidikan multikultural
di SMA Negeri 2 Pamekasan. Kedua, Pelaksanaan pendidikan multikultural di
SMA Negeri 2 Pamekasan dikatakan sudah berjalan dengan baik dan mampu
mencapai hasil sebagaimana yang telah diharapkan, hal ini dapat dibuktikan dengan
terciptanya lingkungan belajar yang harmonis serta peserta didik mampu hidup
berdampingan secara damai di lingkungan sekolah diantara keberagaman yang ada.
Tidak tersedia versi lain