Text
Pelaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Rahmatan Lil’alamin (P5RA) dalam Implementasi Kurikulum Merdeka di MTs Negeri 3 Pamekasan
Kata Kunci: Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan Rahmatan Lil’Alamin
(P5RA), Kurikulum Merdeka
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan projek penguatan
profil Pelajar Pancasila dan Rahmatan lil’alamin (P5RA), kendala dalam
pelaksanaan P5RA, dan hasil dari pembelajaran P5RA di MTs Negeri 3
Pamekasan. Pada penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif di
mana data yang diperoleh berasal dari hasil observasi, wawancara dan
dokumentasi dengan Teknik analisis data menggunakan tiga langkah yang
meliputi reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan.
Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa terdapat beberapa tahap yang
dilalui dalam melaksanakan projek penguatan profil pelajar Pancasila dan
Rahmatan lil’alamin di MTs Negeri 3 Pamekasan. Mulai dari tahap awal seperti
memperkenalkan kurikulum merdeka dan P5RA, membentuk tim fasilitator
projek, mengidentifikasi kesiapan Madrasah, merancang dimensi, tema dan
alokasi waktu, menyusun modul projek, dan dilanjutkan pada tahap kedua yang
berupa pelaksanaan projek serta tahap terakhir adalah asesmen.
Pelaksanaan pembelajaran Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila dan
Rahmatan Lil’alaamin ditujukan untuk menguatkan karakter siswa agar sesuai
dengan nilai luhur Pancasila dan beragama secara moderat. Di MTs Negeri 3
Pamekasan pelaksanaan pembelajaran Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila
dan Rahmatan Lil’alaamin dilaksanakan perminggu dengan memilih 3 tema untuk
pertahunnya yaitu tema kewirausahaan, Bhinneka tunggal Ika, dan kearifan lokal.
Kegiatan pembelajaran P5RA dilaksanakan sesuai dengan modul Projek yang
telah disusun oleh tim fasilitator.
Tidak tersedia versi lain