Text
Pengaruh Arus Kas Pendanaan, Arus Kas Investasi Dan Arus Kas Operasi Terhadap Harga Saham Pada Perusahaan Sektor Otomotif Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2019-2021
Kata Kunci: Arus Kas Pendanaan, Investasi, dan Investasi, Harga Saham
Industri otomotif indonesia telah menjadi sebuah pilar penting dalam sektor
manufaktur negara ini karena banyak perubahan mobil yang terkenal di dunia
membuka kembali pabrik-pabrik manufaktur mobil atau meningkatkan kapasitas
produksinya di indonesia. Berdasarkan data gabungan kendaraan bermotor
indonesia (GAIKINDO) penjualan mobil pada tahun 2016 menunjukkan kenaikan
4,5% dari tahun 2015. Pada tahun 2017 diperkirakan hampir sama dengan penjualan
2016 yakni pada kisaran 1,05 juta hingga 1,06 juta. Pada tahun 2018 pemerintah
menarget penjualan 1,1-1,2 juta unit. Diharapkan dengan adanya peningkatan
dalam sektor otomotif dapat memberikan dorongan terkait perekonomian di
indonesia, yang mana perekonomian indonesia tidak hanya terlalu fokus pada satu
sektor saja akan tetapi sektor lainnya juga perlu dikembangkan agar perekonomian
tidak hanya berada di satu titik berkembang akan tetapi sudah berad di titik
kemajuan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian
eksplanasi dan menggunakan metode analisis regresi linier berganda, data yang
digunakan yaitu data sekunder. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 12
perusahaan dengan 12 perusahaan yang dijadikan sampel dan selama 3 priode
penelitian. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling.
Variabel independen yang digunakan pada penelitian ini adalah Arus Kas
Pendanaan, Arus Kas Investasi dan Arus Kas Operasi dan variabel dependen yang
digunakan adalah Harga Saham saham. Teknik pengumpulan data menggunakan
dokumentasi laporan keuangan perusahaan. Analisis data menggunakan statistik
deskriptif, uji asumsi klasik, dan uji hipotesis.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Arus Kas Pendanaan tidak
berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham dengan nilai 0,905 > 0,05. Serta
Variabel Arus Kas Investasi tidak berpengaruh signifikan terhadap Harga
Saham.dengan nilai 0,385 > 0,05. Variabel terakhir Arus Kas Operasi tidak
berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham dengan nilai 0,170 > 0,05. Uji F
simultan pada variabel Arus Kas Pendanaan, Arus Kas Investasi, Arus Kas Operasi
terhadap Harga Saham dari penelitian tidak berpengaruh dengan nilai 0,781 > 0,05
Tidak tersedia versi lain