Text
Peran Perempuan Dalam Meningkatkan Perekonomian Pada UMKM di Desa Waru Barat Kecamatan Waru Kabupaten Pamekasan Perspektif Maqashid Syariah
Kata Kunci: PeranPerempuan, UMKM, Maqashid Syariah
UMKM memberikan partisipasi tinggi terhadap pertumbuhan ekonomi di
Indonesia dalam berbagai sektor usaha.Data kepemilikan UMKM menunjukkan
hampir 50% usaha mikro di Indonesia dikelola oleh perempuan.Perempuan terjun
langsung di dunia usaha karena bertambahnya tanggungan keluarga, serta
meningkatnya standar kebutuhan hidup namun minimnya pendapatan kepala
rumah tangga.Lemahnya kesetaraan gender menjadi problem dimana budaya
patriarki masih berlaku dan memberi dampak pada hasil usaha yang dibangun
oleh perempuan.Pokok masalah dalam penelitian ini adalah tantangan yang di
hadapi oleh perempuan karir dalam membangun usaha danperimbangan antara
hak berkarir dan kewajiban yang harus dijalankan sesuai syariah.Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui peran perempuan di Toko Maya’s Collection dalam
meningkatkan perekonomian pada UMKM, serta bertujuan untuk mengetahui
tinjauan Maqashid Syariah terhadap peran perempuan dalam meningkatkan
perekonomian pada UMKM di Desa Waru Barat.
Penelitian ini termasuk penelitian lapangan. Dalam proses pengumpulan
data penulis menggunakan penelitian kualitatif dengan jenis deskriptif data yang
diperoleh ialah dengan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Kemudian
ditarik kesimpulan menggunakan metode deduktif.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: pertama, perempuan di Desa
Waru barat berperan dalam meningkatkan perekonomian, terdapat 2 penyebab
partisipasi perempuan dalam dunia usaha. pertama yaitu ekonomi keluarga serta
tantangan yang dihadapi, yaitu budaya patriarki yang belum sepenuhnya luntur
dari budaya masyarakat Desa Waru Barat yang menganggap perempuan mampu
menunaikan peran ganda, kedua yaitu keahlian dan keterampilan, seperti
perempuan di toko Maya’s Collection dalam meningkatkan perekonomian pada
UMKM di desa Waru Barat yang terdapat tiga peran. Di antaranya yaitu peran
produksi, peran distribusi, dan peran konsumsi dan tantangan yang dihadapi
darinya. Kedua, tinjauan Maqashid Syariah terhadap peran perempuan dalam
meningkatkan perekonomian pada UMKM di Desa Waru Barat yaitu memenuhi 4
hal pokok dalam maqoshid syariah kecuali di antaranya yaitu mampu memelihara
agama dengan tidak meninggalkan kewajiban agama, memelihara jiwa dengan
mampu menjaga kesehatan tubuh demi kelangsungan hidup, memelihara
keturunan yaitu mampu memenuhi kebutuhan anak dengan cara yang baik namun
jarangnya komunikasi karena padatnya pekerjaan serta memelihara harta dari halhal bathil seperti riba dan etika persaingan usaha yang seh
Tidak tersedia versi lain