Text
Pengaruh Pengetahuan Riba dan Produk Perbankan Syariah terhadap Minat Mahasiswa FEBI IAIN Madura Menjadi Nasabah Bank Syariah Indonesia (Angkatan Tahun 2016-2021)
Kata Kunci: Pengetahuan Riba, Pengetahuan Produk Perbankan Syariah,
Minat Menjadi Nasabah
Ditinjau dari riset pendahuluan yag telah peneliti lakukan dengan
menggunakan kuesioner melalui google form, diperoleh hasil bahwa lebih banyak
mahasiswa FEBI IAIN Madura menjadi nasabah BSI dibandingkan dengan bank
konvensional. Hal tersebut tentunya dipengaruhi oleh berbagai faktor salah
satunya yaitu BSI bekerjasama dengan IAIN Madura dalam hal pembayaran
UKT. Dengan menjadi nasabah BSI, mahasiswa dapat melakukan pembayaran
UKT dengan mudah. Tentu saja banyak faktor lain yang dapat mempengaruhi
minat mahasiswa untuk menjadi nasabah BSI. Berdasarkan observasi yang telah
peneliti lakukan di IAIN Madura tepatnya Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
(FEBI), mahasiswa telah mempelajari terkait pengetahuan riba dan produk
perbankan syariah sejak semester tiga. Oleh karena itu, peneliti tertarik untuk
meneliti apakah pengetahuan riba dan produk perbankan syariah yang selama ini
mereka pelajari di IAIN Madura sebagai mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis
Islam berpengaruh terhadap minat mereka untuk menjadi nasabah BSI baik secara
simultan dan parsial. Dengan demikian, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
apakah pengetahuan riba dan produk perbankan syariah memiliki pengaruh baik
secara simultan maupun parsial terhadap minat mahasiswa FEBI IAIN Madura
menjadi nasabah Bank Syariah Indonesia.
Jenis penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif asosiatif. Populasi
dalam penelitian ini adalah mahasiswa aktif Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam
IAIN Madura angkatan tahun 2016-2021 dengan populasi berjumlah 1522
mahasiswa dan jumlah sampel sebanyak 136 responden. Teknik pengambilan
sampel yang digunakan adalah purposive sampling dengan karakteristik: (1)
Mahasiswa aktif FEBI IAIN Madura angkatan 2016-2021. (2) Mahasiswa tersebut
sudah menjadi nasabah Bank Syariah Indonesia. Instrumen penelitian dalam
penelitian ini menggunakan kuesioner tertutup dengan skala likert. Teknik analisis
data menggunakan analisis regresi linier berganda dengan SPSS versi 26.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Pengetahuan riba dan produk
perbankan syariah secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap
minat mahasiswa FEBI IAIN Madura menjadi nasabah Bank Syariah Indonesia
dengan tingkat pengaruhnya sebesar 59% dan sisanya 41% dipengaruhi oleh
variabel lain yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini (2) Pengetahuan riba
berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat mahasiswa FEBI IAIN Madura
menjadi nasabah Bank Syariah Indonesia. (3) Pengetahuan produk perbankan
syariah berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat mahasiswa FEBI IAIN
Madura menjadi nasabah Bank Syariah Indonesia
Tidak tersedia versi lain