Text
Strategi Pemasaran Gadai Emas (Rahn) Dalam Meningkatkan Minat Nasabah di BPRS Bhakti Sumekar Kantor Pusat Sumenep
Kata Kunci : Strategi Pemasaran, Gadai Emas (Rahn), Minat Nasabah
Bank BPRS Bhakti Sumekar Kantor Pusat Sumenep sebagai lembaga
keuangan yang menghasilkan jasa keuangan juga membutuhkan strategi
pemasaran untuk memasarkan produknya. Pentingnya pemasaran dilakukan dalam
rangka memenuhi kebutuhan dan keinginan akan produk jasa. Dalam melakukan
pemasaran lembaga keuangan memiliki beberapa tujuan yaitu memperkenalkan
dan mempertahankan produk dalam rangka menghadapi persaingan antar lembaga
keuangan lainnya.
Berdasarkan hal tersebut maka yang menjadi fokus penelitian ini
adalah pertama Bagaimana Penerapan Strategi Pemasaran Gadai Emas (Rahn)
Dalam Meningkatkan Minat Nasabah di BPRS Bhakti Sumekar Kantor Pusat
Sumenep. Kedua Bagaimana Efektifitas dari Strategi Pemasaran Dalam
Meningkatkan Minat Nasabah Gadai Emas (Rahn) di BPRS Bhakti Sumekar
Kantor Pusat Sumenep.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis
penelitian deskriptif. Data yang diperoleh melalui dua sumber, yaitu data primer
dan data sekunder. Data primer diperoleh melalui wawancara langsung dengan
pihak-pihak yang bersangkutan, sedangkan data sekunder diperoleh dari sumber
lain yang berkaitan dengan penelitian, dan ini diperoleh dari buku maupun sumber
lainnya.
Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pemasaran yang
dilakukan oleh BPRS Bhakti Sumekar Kantor Pusat Sumenep dengan
menggunakan Marketing Mix dan STP. Bauran pemasaran yang menonjol yaitu
price yang ditetapkan oleh BPRS Bhakti Sumekar Kantor Pusat Sumenep relatif
murah. Place BPRS Bhakti Sumekar Kantor Pusat Sumenep yang strategis dekat
dengan keramaian sehingga mudah dijangkau oleh masyarakat. Promotion yang
dilakukan oleh BPRS Bhakti Sumekar Kantor Pusat Sumenep dengan cara
menyebar brosur, memasang banner, sosialisasi, promosi secara langsung dan
menggunakan sosial media. Yang terakhir poces produk gadai emas BPRS Bhakti
Sumekar Kantor Pusat Sumenep yaitu mudah, cepat dan tidak perlu menunggu
lama. Selain itu segmentasi pasarnya adalah terfokus pada masyarakat Sumenep,
Targeting yaitu target pasar pada produk gadai emas adalah semua kalangan
masyarakat Sumenep, dan Positionongnya adalah menentukan posisi pasar yaitu
tempatnya. Strategi pemasaran yang paling efektif dalam meningkatkan minat
nasabah yaitu menggunakan 4 bauran pemasaran, diantaranya price (harga), place
(tempat), product (produk), dan promotion (promosi). Dari keempat bauran
pemasaran tersebut yang dilakukan oleh BPRS Bhakti Sumekar Kantor Pusat
Sumenep sudah sangat efektif.
Tidak tersedia versi lain