Text
Eksistensi Program Semanis Kurma Sebagai Media Dak wah di Radio Republik Indonesia (RRI) Programa Satu Sumenep
Kata Kunci: Eksistensi, Program Radio, Media Dakwah Radio merupakan media massa yang berpengaruh dalam kehidupan masyarakat sehingga radio juga digunakan sebagai alat untuk menyampaikan pesan dakwah. Eksistensi pada program radio adalah kemampuan suatu program siaran radio dalam mempertahankan eksistensinya. Dalam penelitian kali ini membahas tentang Eksistensi Program Semanis Kurma Sebagai Media Dakwah di RRI Pro Satu Sumenep, bagaimana RRI mempertahankan eksistensi program Semanis Kurma sebagai media dakwah dan apa yang menjadi hambatan juga pendukung terhadap eksistensi program tersebut. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Sumber data yang berasal dari data primer dan data sekunder dengan prosedur pengumpulan data yang diperoleh dari hasil wawancara, observasi, serta dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian, RRI mempertahankan program Semanis Kurma dengan menggunakan strategi siaran yang berupa perencanaan, dimana sebelum melakukan proses siaran tim akan mempersiapkan dulu atau merencanakan dulu apa yang harus disiapkan sehingga pada saat proses siaran berlangsung tidak ada kendala dan kegagalan. Selain itu juga ada kreatifitas penyiar untuk menarik perhatian pendengar agar siaran tidak membosankan, dan melakukan pergantian narasumber setiap harinya. Adapun hambatan dan pendukung yaitu tidak meratanya pendengar dan durasi yang sangat sedikit. Hal yang menjadi pendukung dalam program siaran tersebut adalah kecanggihan alat yang memadai dan pendengar yang cukup banyak
Tidak tersedia versi lain