Text
Strategi Komunikasi Internal Pada PT. Marinal Indoprima Desa Kapedi Kecamatan Bluto Kabupaten Sumenep
Kata Kunci: Komunikasi Internal, Kinerja Karyawan, Strategi Setiap organisasi memiliki strategi komunikasi internal yang harus dipraktekkan jika organisasi ingin berhasil.Karyawan diberikan informasi yang akurat tentang lingkungan kerja mereka dan tugas yang harus karyawan lakukan melalui komunikasi internal.Membuat prosedur operasi standar hanyalah salah satu dari banyak tindakan yang dilakukan bisnis untuk menerapkan strategi komunikasi internal mereka. Maka perusahaan ekspor PT. Marinal Indoprima memiliki strategi komunikasi internal dalam menangani keluhan, memiliki rencana untuk meningkatkan efisiensi, produktivitas, dan kebahagiaan kerja karyawan.Fokus penelitian ini upaya strategikomunikasiinternal pada PT. MarinalIndoprima. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan strategi komunikasi internal pada PT. Marinal Indoprima, sebagai perusahaan yang mengupayakan komunikasi internal di dalam perusahaan tersampaikan secara baik. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatifdengan pendekatan deskriptif dengan teknik pengumpulan data yang digunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitianini dapat dikemukakan bahwa strategi komunikasi internal yang diterapkan PT. Marinal indoprima melalui bentuk-bentuk komunikasi antara lain: komunikasi keatas, komunikasi kebawah dan komunikasi antar sesama.Karyawan merasa aman dan nyaman, yang mendorong keselarasan dan peningkatan kinerja di lapangan. Dan komunikasi internal memiliki pengaruh signifikan dalam meningkatkan kinerja karyawan.Bentuk-bentuk komunikasi dapat berjalan dengan sebagai mana mestinya. Adanya punishment atau sanksi yang diberikan agar memberikan teladan untuk karyawan pun memberikan efek jera terlebih lagi dengan pendekatan humanis,rasa keterikatan profesionalitas kerja bisa terjalin dengan dalam keseharian di PT. Marinal Indoprima
Tidak tersedia versi lain