Text
Strategi Pemasaran Tabungan SAJADAH Dalam Menarik Minat Nasabah di BMT NU Camplong Cabang Sampang
Kata Kunci: Strategi, Tabungan SAJADAH, Menarik Minat
Tulisan yang berjudul “Strategi Pemasaran Tabungan SAJADAH Dalam
Menarik Minat Nasabah di BMT NU Camplong Cabang Sampang” ini dibuat
dengan tujuan untuk mengetahui startegi pemasaran produk tabungan SAJADAH
dan faktor apa saja yang mendukung dan menghambat strategi pemasaran
tersebut. Hal ini dikarenakan produk SAJADAH yang ada di BMT NU Camplong
terbilang cukup berkembang ditengah persaingan yang cukup ketat dengan
beberapa lembaga keuangan yang beredar di masayarat. Ini dibuktikan dengan
penambahan jumlah nasabahnya selama delapan tahun terakhir yang terus
bertambah yaitu pada tahun 2015 ada 8 (delapan) nasabah baru, 2016 ada 8
(delapan) nasabah baru, 2017 4 (empat) nasabah baru, 2018 4 (empat) nasabah
baru, 2019 11 (sebelas) nasabah baru, 2020 30 (tiga puluh) nasabah baru, 2021 17
(tujuh belas) nasabah baru dan 2022 ada 16 (enam belas) nasabah baru. Jumlah
tersebut sudah bisa terbilang banyak ditengah gempuran bank konvensional yang
sudah lebih dulu hadir ditengah-tengah masyarakat dengan beberapa produk
unggulannya.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian
menggunakan penelitian lapangan (field research) bersifat kualitatif deskriptif.
Sumber data diperoleh dari hasil wawancara, observasi dan dokumentasi dengan
pengecakan keabsahan dan menggunakan ketekunan peneliti,tringulasi sumber
dan bahan referensi. Kemudian data dianalisis dengan mereduksi data, penyajian
data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pertama: strategi pemasaran yang
dilakukan oleh BMT NU Camplong dalam rangka memasarkan produk tabungan
SAJADAH antara lain ialah strategi produk, strategi harga, strategi tempat dan
strategi promosi atau dengan kata lain BMT NU Camplong mengaplikasikan
strategi marketing mix. Kedua: pemilihan lokasi yang strategis, keunikan produk,
harga dan promosi yang tepat menjadi faktor yang mendukung terhadap
pemasaran produk tabungan SAJADAH. Dari keempat variabel pemasaran ini
didalamnya juga terdapat faktor yang menghambat strategi pemasarannya seperti
persentase hadiah yang kecil, jalanannya yang macet, tidak dapat menjangkau
seluruh lapisan masyarakat dan persaingan dengan lembaga lain termasuk faktor
yang menghambat BMT NU dalam proses pemasaran produk tabungan
SAJADAH
Tidak tersedia versi lain