Text
, Pengaruh Financial Leverage, Ukuran Perusahaan, Profitabiltas dan Tingkat Inflasi Terhadap Tingkat Underpricing Pada Perusahaan yang Terdaftar di Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI) Tahun 2017-2020
Kata Kunci: financial leverage, ukuran perusahaan, profitabilitas, inflasi, underpricing
Salah satu alasan perusahaan memutuskan untuk melakukan initial public offering adalah untuk mendapatkan sumber dana yang maksimal dari penjualan saham kepada khalayak umum. Ketika perusahaan sudah memutuskan untuk melakukan initial public offering ada kemungkinan bahwa nilai saham yang ditawarkan akan bernilai tetap, overpricing, dan underpricing. Ketika suatu perusahaan mengalami overpricing maka dalam keadaan ini perusahaan akan mendapatkan dana yang maksimal dari hasil penjualan saham tersebut, namun apabila perusahaan mengalami underpricing maka perusahaan akan dirugikan karena dana yang didapat dari penjualan sahamnya tidak maksimal. Untuk itu baik perusahaan ataupun calon investor perlu meminimalisir terjadinya underpricing dengan cara menghitung dan menganalisa financial leverage perusahaan, ukuran perusahaan, profitabilitas, dan tingkat inflasi. Dalam penelitian ini underpricing diukur dengan menggunakan initial return, financial leverage dihitung menggunakan rasio Debt to Equty Ratio, ukuran perusahaan dihitung menggunakan total asset, dan tingkat inflasi dihitung menggunakan indeks harga konsumen.
Tidak tersedia versi lain