Text
Efektifitas Layanan Konseling Kelompok REBT Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa di SMAN 1 Pakong Kabupaten Pamekasan,
Kata Kunci: Layanan Konseling Kelompok, REBT dan Motivasi Belajar Siswa
Dari beberapa layanan bimbingan konseling yang cocok digunakan untuk
mengatasi masalah motivasi belajar adalah layanan Bimbingan Kelompok dengan
pendekatan REBT (Rational Emotive Behavior Therapy). Konseling kelompok
sebagai upaya pembimbing atau konselor membantu memecahkan masalahmasalah pribadi yang dialami oleh masing-masing peserta didik melalui kegiatan
kelompok agar tercapai perkembangan yang optimal. REBT merupakan
pendekatan behavior cognitive yang menekankan keterkaitan antara perasaan,
tingkah laku dan pikiran. Berdasarkan hal tersebut terdapat satu permasalahan
yang menjadi kajian pokok dalam penelitian ini yaitu adakah pengaruh layanan
konseling kelompok REBT terhadap motivasi belajar siswa di SMAN 1 Pakong
Pamekasan dan penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh layanan
konseling kelompok REBT terhadap motivasi belajar siswa di SMAN 1 Pakong
Pamekasan.
Tidak tersedia versi lain