Text
Pengaruh Penggunaan Gadget Terhadap Prestasi Belajar Siswa di SMP Al-Faqih Sumber Nyamplong Kowel Pamekasan
Kata Kunci : Gadget, Prestasi Belajar
Gadget merupakan barang canggih yang diciptakan dengan berbagai
aplikasi yang dapat menyajikan berbagai media berita, jejaring sosial, hobi, dan
juga hiburan. Dampak penggunaan gadget sangatlah besar dan berbahaya jika
terus- menerus menggunakannya dengan tidak semestinya. Penggunaan gadget
yang berlebihan pada anak dapat menyebabkan proses belajar anak tidak bisa
berjalan dengan sempurna. Karena dengan teknologi, semuanya akan lebih mudah
dan apabila anak cenderung menggunakan gadget secara berlebihan itu akan
berdampak bagi anak, anak akan lebih sering menatap layar gadget dari pada
belajar atau berinteraksi dengan lingkungan sekitarnya.
Dalam penelitian ini terdapat rumusan masalah yaitu adakah pengaruh
penggunaan gadget terhadap prestasi belajar siswa di SMP Al-Faqih Sumber
Nyamplong Kowel Pamekasan?. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui
pengaruh penggunaan gadget terhadap prestasi belajar siswa di SMP Al-Faqih
Sumber Nyamplong Kowel Pamekasan. Penelitian ini menggunakan metode
kuantitatif dengan pengumpulan datanya berupa kuesioner atau angket dengan
jumlah responden 32 siswa. Populasi dalam penelitian ini keseluruhan siswa SMP
Al-Faqih dengan jumlah keseluruhan 64 siswa, sedangkan sampel yang digunakan
yaitu menggunakan teknik simple random sampling atau sampel yang dipilih
secara acak. Analisis data yang digunakan yaitu menggunakan rumus statistik
regresi linier sederhana
Tidak tersedia versi lain