Text
Pendidikan Anak Usia Dini Perspektif Ibn aL-Qayyim aLJauziyah (Telaah Kitab Tuẖfat al-Mawdūd bi Ahkām al-M)
Kata Kunci : Pendidikan, Anak Usia Dini, Ibn aL-Qayyim
Dalam lingkungan keluarga saat ini, pendidikan anak usia dini masih
sering dianggap hanya sebagai bentuk tradisi yang turun temurun, namun hal itu
sangat tidak boleh disepelekan perhatiannya bagi kedua orang tua. Karena perlu
diketahui seorang anak yang akan dewasa nanti perilakunya, sikap dan tutur
katanya, itu semua dipengaruhi pada awal perkembangannya yaitu usia dini.
Dimana usia tersebut membutuhkan perhatian penuh dari orang tua serta
bimbingan yang kondusif untuk menunjang kreativitasnya dalam segala bidang
dan aspek-aspek potensi anak usia dini tersebut.
Penelitian dalam Tesis ini, mengacu pada konsep yang dipaparkan oleh
Ibnu Qayyim Al-Jauziyyah dalam kitab “Tuhfatul Maudud Bi Ahkamil Maulud”.
Dengan mengambil judul Konsep Pendidikan Anak Usia Dini Perspektif Ibn aLQayyim aL-Jauziyah (Telaah Kitab Tuẖfat al-Mawdūd bi Ahkām al-Mawlūd).
Adapun Jenis Penelitian Tesis ini yaitu penelitian Pustaka (library research)
dengan menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Yaitu penelitian yang
menggambarkan sifat-sifat atau karakteristik individu, keadaan, gejala, atau
kelompok tertentu. Dengan metode deskriptif kontent analysis yaitu metode
dengan menganalisis isi dan mendeskripsikannya dari objek yang diteliti melalui
sumber-sumber yang terkait dalam penelitian ini.
Hasil dari penelitian yang dilakukan adalah: 1. Tahapan Pendidikan Anak
Usia Dini meliputi Dua masa: a). Masa usia 0-2 tahun yang memiliki tahapan
perhatian yaitu: Memberikan perhatian pada anak dengan stimulus, baik itu nama,
suasana agamis dan pengasuhan seperti mentahnik, mengakikah dan mengkhitan.
b). Masa usia 3-6 tahun adalah perhatian orang tua dalam mendidik anaknya
meliputi 5 aspek tanggung jawab yaitu: tanggung jawab pendidikan iman, akhlak,
sosial, fisik dan intelektual. 2. Aspek-aspek yang mempengaruhi pendidikan anak
usia dini meliputi dua hal: a) aspek hereditas/keturunan, dan b) aspek lingkungan.
3. Relevansi konsep pendidikan anak usia dini dengan pendidikan yaitu
pentingnya orang tua dalam mendidik dan menumbuh-kembangkan potensipotensi anak agar menjadi generasi yang unggul dan kreatif. Karena orang tua
merupakan faktor utama dan pertama yang berpengaruh bagi pendidikan
keislaman anak. selain itu lingkungan juga sangat berperan penting dalam
membentuk kepribadian anak
Tidak tersedia versi lain