Text
Upaya Guru dalam Mengembangkan Integrasi Sosial Melalui Pembelajaran IPS di MTSN 4 Pamekasan
Kata Kunci: Upaya Guru, Integrasi Sosial, Pembelajaran IPS
Manusia dalam kehidupan sehari-harinya selalu membutuhkan orang lain,
oleh karena itu manusia disebut dengan makhluk sosial. Dalam kehidupan sosial,
tidak semua interaksi akan berjalan dengan baik, apalagi manusia yang hidup dalam
kelompok wilayah tertentu dengan perbedaan-perbedaan yang sangat jelas antar
sesamanya. Hal ini sebagaimana yang terjadi di MTSN 4 Pamekasan, disamping
menjelaskan kepada materi kepada peserta didik, peserta didik juga dibimbing
untuk bagaimana berinteraksi yang baik bukan sekedar melalui pendidikan agama,
akan tetapi didukung juga melalui pembelajaran IPS.
Masalah yang menjadi kajian utama dalam penelitian ini adalah: 1)
Bagaimana Upaya guru dalam mengembangkan Integrasi sosial melalui
pembelajaran IPS di MTSN 4 Pamekasan? 2) Apa saja kendala atau hambatan yang
dihadapi oleh guru dalam mengembangkan integrasi sosail melalui pembelajaran
IPS di MTSN 4 Pamekasan? Adapun Tujuan dari penelitian ini adalah: 1) Untuk
mendeskripsikan upaya guru dalam mengembangkan integrasi sosial bagi peserta
didik di MTSN 4 Pamekasan, 2) Untuk mendeskripsikan kendala-kendala yang
dihadapi guru dalam mengembangkan integrasi sosial bagi peserta didik di MTSN
4 Pamekasan.
Dalam Penelitian ini, lokasi yang diambil adalah MTSN 4 Pamekasan.
Pendekatan penelitian ini, menggunakan kualitatif dengan jenis penelitian
deskriptif. Sumber data yang diperoleh melalui wawancara, observasi, dan
dokumentasi. Sumber datanya adalah kepala Sekolah, Guru mata pelajaran IPS,
guru mata pelajaran lain, dan siswa MTSN 4 Pamekasan. Analisis datanya
menggunakan pengecekan, pengelompokan, pengkodean, display data dan
verifikasi. Adapun untuk memperkuat hasil penelitian dilakukan ketekunan
pengamatan, triangulasi, dan uraian rinci.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Upaya guru untuk mengembangkn
integrasi sosial di MTSN 4 Pamekasan yaitu melalui perlakuan guru dan materi
pembelajaran. Perlakuan guru yang dimaksud meliputi, diskusi bersama,
pembinaan kesadaran, pelaksanaan asas keadilan sosial. kendala-kendala yang
dihadapi yaitu, fanatisme yang berlebihan dan sifat egoisme siswa.
Tidak tersedia versi lain