Text
Penerapan Fungsi-Fungsi Manajemen Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan di MIN 1 Sumenep,
Kata Kunci : Fungsi-Fungsi Manajemen, Meningkatkan Mutu Pendidikan
Pelaksanaan fungsi-fungsi manajemen yaitu: 1. perencanaan, memilih yang
terbaik dari beberapa alternatif yang ada, 2. pengorganisasian adalah pembentukan
struktural di dalam lembaga pendidikan atau kelompok yang dapat dilaksanakan
suatu perencanaan organisasi untuk mencapai tujuan organisasi yang diinginkan, 3.
pengarahan adalah mengarahkan dan mengatur para bawahannya agar dapat bekerja
secara efektif dan efisien guna mendapatkan tujuan yang diinginkan, 4.
pengendalian, pengukuran dan perbaikan terhadap pelaksanaan kinerja bawahan
agar rencana yang telah dibuat dapat telaksana.
Berdasarkan uraian diatas, maka ada tiga permasalahan yang menjadi kajian
dalam penelitian ini sebagai berikut: 1. Bagaimana penerapan fungsi-fungsi
manajemen dalam meningkatkan mutu pendidikan di MIN 1 Sumenep. 2. Apa
faktor pendukung dalam meningkatan mutu Pendidikan di MIN 1 Sumenep. 3. Apa
faktor penghambat dalam meningkatan mutu pendidikan di MIN 1 Sumenep.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian
deskriptif. Sumber data diperoleh melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi.
Informasinya kepala, seksi-seksi, dan guru. Pengecekan keabsahan data dilakukan
menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi metode.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1. Penerapan fungsi-fungsi
manajemen dalam meningkatkan mutu pendidikan adalah mengadakan rapat pada
awal tahun untuk membentuk perencanaan-perencanaan jangka panjang, jangka
menengah, dan jangka pendek sesuai dengan keadaan madrasah. 2. Faktor
pendukung dalam meningkatkan mutu pendidikan yaitu adanya kerja sama dengan
wali murid dan dukungan penuh dari wali murid dan kerja sama tim struktural yang
baik, 3. Faktor penghambat dalam meningkatkan mutu pendidikan adalah kurang
pedulinya sebagian wali murid terhadap anaknya hanya pasrah terhadap madrasah
Tidak tersedia versi lain