Text
Strategi Komunikasi Kesehatan Public Relation UPT Puskesmas Dalam Menyampaikan Informasi Covid-19
Kata Kunci: Strategi, Komunikasi, Kesehatan, Informasi, Public Relation
Terkait isu virus corona yang ada di tengah-tengah masyarakat membuat
mereka ragu akan adanya virus tersebut. Pandangan masyarakat terhadap virus
corona memberikan asumsi bahwa corona itu tidak ada. Sehingga, untuk mereka
yang tidak mempercayai virus tersebut tidak mau memeriksakan diri ke Rumah
sakit dan Puskesmas. Dari sini terdapat permasalahan bahwa masyarakat perlu
rasanya diberikan edukasi terkait opini public di masa pandemi saat ini. Untuk
meluruskan hal itu peniliti tertarik ingin mengkaji bagaimana strategi seorang
Public Relation UPT Puskesmas Pasean dalam memberikan informasi covid-19 di
masa pandemic. Hal ini bertujuan untuk mengetahui strategi yang di lakukan oleh
Public Relation UPT Puskesmas Pasean dalam menyampaikan informasi di masa
pandemi
Metode penelitian yang digunakan ialah penelitian studi deskriptif kualitatif
yang dilakukan dalam beberapa prosedur pengambilan data. Pada penelitian ini
menggunakan pendekatan prespektif fenomenologi untuk memahami makna dari
berbagai peristiwa dan interaksi manusia di dalam situasinya yang khusus.
Dengan prosedur pengambilan data secara observasi, Interview dan
mengelompokan data dari hasil penelitian di UPT Puskesmas Pasean. Langkah
tersebut di ambil untuk menghasilkan data yang valid dan benar untuk penelitian
ini.
Berdasarkan hasil kajian yang telah dilakukan pada penelitian ini
menghasilkan bahwa strategi yang digunakan oleh Public Relation UPT
Puskesmas Pasean dalam menyampaikan informasi komunikasi kesehatan
menggunakan teori Komunikasi interpersonal dan Komunikasi Massa. Sedangkan
untuk strategi Public relation pada penelitian ini menghasilkan strategi Inform or
Image dan Publik Eksternal. Sedangkan dalam mengelola opini publik di
masyarakat UPT Puskesmas Pasean menggunakan Social Psychological theoris
yang mana teori ini memberikan gambaran untuk bisa memberikan pemahaman
dan edukasi kepada masyarakat dengan melakukan pendekatan kepada tokoh
masyarakat
Tidak tersedia versi lain