Text
PENGARUH ROA, BPO, DAN NPF TERHADAP TINGKAT BAGI HASIL DEPOSITO MUDHARABAH PADA BPRS DI INDONESIA PERIODE 2017-2020
Kata Kunci: ROA, BOPO, NPF, Bagi Hasil, Deposito Mudharabah
Penentuan kebijakan tingkat bagi hasil deposito mudharabah ditentukan
berdasarkan beberapa faktor, salah satunya dengan cara melihat kesehatan bank
berdasarkan rasio keuangan. Rasio keuangan yang dapat digunakan yaitu rasio
ROA, rasio BOPO dan rasio NPF. Penelitian ini bertujuan untuk menguji
pengaruh ROA terhadap tingkat bagi hasil deposito mudharabah pada BPRS di
Indonesia Periode 2017-2020, kedua, untuk menguji pengaruh BOPO terhadap
tingkat bagi hasil deposito mudharabah pada BPRS di Indonesia Periode 2017-
2020, ketiga, untuk menguji pengaruh NPF terhadap tingkat bagi hasil deposito
mudharabah pada BPRS di Indonesia Periode 2017-2020, dan keempat, untuk
menguji pengaruh ROA, BOPO, dan NPF terhadap tingkat bagi hasil deposito
mudharabah pada BPRS di Indonesia Periode 2017-2020.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan
data sekunder berupa hasil laporan keuangan tahunan BPRS pada tahun 2017-
2020. Teknik penentuan sampel yang digunakan yaitu teknik purposive sampling,
dan terdapat 107 BPRS di Indonesia yang dijadikan sampel. Objek penelitian ini
adalah BPRS di Indonesia. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah Uji
Asumsi Klasik dan Uji Hipotesis. Teknik pengumpulan data bersifat dokumenter
dari situs resmi Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Hasil penelitian menjelaskan bahwa : Pertama, ROA tidak berpengaruh
terhadap tingkat bagi hasil deposito mudharabah pada BPRS di Indonesia dengan
nilai signifikansi sebesar 0.397 dan t hitung sebesar 0.847. Kedua, BOPO
berpengaruh negatif dan signifikan terhadap tingkat bagi hasil deposito
mudharabah pada BPRS di Indonesia dengan nilai signifikansi sebesar 0.000 dan t
hitung sebesar -4.443. Ketiga, NPF tidak berpengaruh terhadap tingkat bagi hasil
deposito mudharabah pada BPRS di Indonesia dengan nilai signifikansi sebesar
0.737 dan t hitung sebesar -0.337. Dan Keempat ROA, BOPO, dan NPF
berpengaruh signifikan secara simultan terhadap Tingkat Bagi Hasil Deposito
Mudharabah Pada BPRS di Indonesia dengan nilai signifikansi sebesar 0.000 dan
F hitung sebesar 8.569.
Tidak tersedia versi lain