Text
EFEKTIFITAS PENGGUNAAN METODE TANYA JAWAB DALAM PEMBELAJARAN FIQIH DI MTS NURUL JIHAD KELAS VII SANALAOK WARU PAMEKASAN
ABSTRAK
Thahir, Maret 2020, Efektivitas Penggunaan Metode Tanya Jawab Dalam
Pembelajaran Fiqih di MTs Nurul Jihad Kelas VII Sanalaok Waru
Pamekasan, Skripsi, Program Studi Pendidikan Agama Islam, Fakultas
Tarbiyah, IAIN Madura. Pembimbing: Dr. Mohammad Thoha, M. Pd.I.
Kata kunci: Metode Tanya Jawab, Pembelajaran Fiqih
Metode tanya jawab merupakan salah satu metode yang digunakan
dalam kegiatan proses pembelajaran fiqih oleh seorang guru di dalam kelas
dengan tujuan mencapai keberhasilan proses belajar mengajar dalam
pembelajaran fiqih.
Berdasarkan hal tersebut, ada tiga pokok permasalahan yang akan
menjadi kajian dalam penelitian ini, yaitu: Pertama, bagaimana penggunaan
metode tanya tawab dalam pembelajaran fiqih di MTs Nurul Jihad kelas VII
Sanalaok Waru Pamekasan. Kedua, bagaimana efektivitas penggunaan
metode tanya jawab dalam pembelajaran fiqih di MTs Nurul Jihad kelas VII
sanalaok Waru Pamekasan. Ketiga, apa saja faktor pendukung dan
penghambat metode tanya jawab dalam pembelajaran fiqih di MTs Nurul
Jihad kelas VII sanalaok waru pamekasan.
Peneliti dalam melakukan penelitian menggunakan pendekatan
kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Sumber data yang diperoleh
oleh peneliti berupa wawancara (semi terstruktur) kepada pihak yang
bersangkutan, observasi (non partisipan) dan dokumentasi, dengan informan
guru fiqih MTs Nurul Jihad kelas VII, siswa /siswi MTs Nurul Jihad kelas
VII.
Hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa: Pertama,
proses penggunaan metode tanya jawab dalam pembelajaran fiqih di MTs
Nurul Jihad kelas VII Sanalaok Waru Pamekasan berjalan lancar dan baik.
Kedua, Efektivitas penggunaan metode tanya jawab dalam pembelajaran
fiqih tersebut sangatlah baik dan juga memiliki pengaruh yang baik pula
terhadap lancarnya kegiatan proses belajar mengajar. Ketiga, faktor yang
mendukung terhadap metode tanya jawab adalah penggunaan buku fiqih
yang digunakan tidak hanya terpaku pada buku LKS saja tetapi selain buku
LKS ada juga buku fiqih tambahan yang sesuai dengan dengan materi
pelajaran yang akan disampaikan, adanya ketersediaan alat yang akan
digunakan di dalam proses pembelajaran seperti spidol dan papan tulis.
Sedangkan faktor penghambatnya adalah tidak adanya kipas angin dalam
kelas pada saat sinar matahari sangat panas sehingga suasana kelas terasa
panas dan mengganggu aktivitas proses pembelajaran, tidak adanya lampu
di dalam kelas pada saat terjadinya mendung sehingga suasana kelas
menjadi gelap.
Tidak tersedia versi lain