Text
PENERAPAN PROGRAM ASRAMA BERBASIS PESANTREN DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA DI SMP SABILILLAH SAMPANG
ABSTRAK
Azka Milal. 2020. “Penerapan Program Asrama berbasis Pesantren dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa SMP Sabilillah Sampang”. Skripsi Program Studi Pendidikan Agama Islam. Fakultas Tarbiyah IAIN Madura, Pembimbing: Ainul Yaqin, S.Pd.I, M.A.
Kata Kunci: Penerapan, Program Asrama Berbasis Pesantren, Motivasi Belajar, Siswa Penelitian ini dilatarbelakangi oleh ketertarikan peneliti dalam mengungkap fenomena yang dilakukan oleh pihak SMP Sabilillah Sampang dalam upaya meningkatkan motivasi belajar siswa dengan menyediakan program asrama berbasis pesantren sebagai fasilitas pendidikan Dengan demikian, penelitian ini akan berusaha untuk mengetahui bagaimana penerapan program asrama berbasis pesantren dalam meningkatkan motivasi belajar siswa, serta bagaimana strategi kerjasamanya. Berdasarkan hal tersebut, maka ada tiga fokus penelitian, yaitu; Pertama, Bagaimana pelaksanaan progam asrama berbasis pesantren di SMP Sabilillah Sampang?. Kedua, Bagaimana pelaksanaan progam asrama berbasis pesantren dalam meningkatkan motivasi belajar siswa SMP Sabilillah Sampang?. Ketiga, Apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam pelakanaan program asrama berbasis pesantren dalam meningkatkan motivasi belajar siswa SMP Sabilillah Sampang?. Penelitian yang digunakan yaitu penelitian kualitatif deskriptif. Dengan menggunakan jenis penelitian studi kasus (case study). Data yang diperoleh yaitu dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Adapun sumber data yang diperoleh melalui Stakeholder, Kepala Sekolah, Pengasuh Asrama, Pengurus Asrama, Guru Pendidikan Agama Islam, Guru Bahasa Inggris, Guru Seni Budaya serta siswa program asrama di SMP Sabilillah Sampang. Adapun tehnik analisis datanya menggunakan reduksi data, display data (penyajian data), serta verifikasi data (penarikan kesimpulan). Sedangkan tehnik pengecekan keabsahan datanya menggunakan melalui perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, dan triangulasi Adapun hasil penelitian ini menunjukan bahwa; 1) Pelaksanaan program asrama berbasis pesantren di SMP Sabilillah Sampang, dalam upaya meningkatkan motivasi belajar siswa, SMP Sabilillah Sampang menyediakan program asrama berbasis pesantren sebagai fasilitas pendidikan, sebagai tempat menginap siswa selama masa pendidikan dan memberikan pengajaran keagamaan didalamnya. 2)Pelaksanaan program asrama berbasis pesantren dalam meningkatkan motivasi belajar siswa SMP Sabilillah Sampang melalui program unggulan dalam asrama, yaitu program Bahasa Inggris, Bahasa Arab, Membaca kitab dan Hifdzul Qur’an, serta program tambahan seperti Sabilillah spektakuler show. 3) faktor pendukung dalam pelaksanaan program asrama dalam meningkatkan motivasi belajar siswa yaitu minat belajar siswa yang tinggi, dukungan orang tua dan guru, pengaruh teman, dan program-program yang diterapkan dalam asrama, dan Faktor penghambatnya yaitu kurangnya minat belajar siswa, pengaruh teman yang kurang baik dan guru yang tidak profesionaL.
Tidak tersedia versi lain