Text
PENERAPAN LAYANAN INFORMASI DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA AUDIO VISUAL UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS IX DI SMP IT AL-IMRON PAKAMBAN LAOK SUMENEP
v
ABSTRAK
Abd. Khaliq, 2020, Penerapan Layanan Informasi Dengan Menggunakan Media Audio Visual Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Kelas IX di SMP IT AL-IMRON Pakamban Laok Sumenep, Progam Studi Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam, Fakultas, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura, Pembimbing: Fathol Haliq, M.Si.
kata kunci: Layanan Informasi, Motivasi Belajar Siswa
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya motivasi belajar siswa karena monotonnya metode yang pembelajaran yang diterapkan di sekolah yang menyebabkan kegiatan belajar mengajar kurang efektif. Sehingga perlunya diterapkan metode pembelajaran yang lebih kreatif agar siswa bisa ikut aktif dalam proses belajar mengajar. Penggunaan media pendidikan secara tepat dan bervariasi dapat merangsang siswa untuk berprestasi aktif dalam kegiatan belajar mengajar. Dan penggunaan media audio visual dapat menjadi solusi untuk meningkatkan motivasi belajar siswa mengingat penerapannyapun mudah dan dapat dilakukan oleh semua guru. Ada dua fokus yang menjadi kajian utama dalam penelitian ini, yaitu: Pertama, Bagaimana motivasi belajar siswa kelas IX di SMP IT AL-IMRON Pakamban Laok Sumenep?, Kedua, Bagaimana penerapan layanan informasi dengan menggunakan media audio visual untuk meningkat motivasi belajar siswa kelas IX di SMP IT AL-IMRON Pakamban Laok Sumenep?
Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis Penelitian Tindakan dalam Bimbingan Konseling. Prosedur pengumpulan data yang di gunakan adalah wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data yang di gunakan yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Sedangkan pengecekan keabsahan data di lakukan melalui perpanjang waktu, ketekunan pengamatan, dan triangualasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Pertama, motivasi belajar siswa kelas IX di SMP IT AL-IMRON Pakamban Laok Sumenep yaitu Motivasi belajar siswa kelas IX di SMP IT AL-IMRON Pakamban Laok Sumenep sebelum diberikan layanan informasi dengan menggunakan media audio viusal termasuk dalam katagori cukup rendah namun ada bebrapa siswa yang masuk dalam katagori baik, setelah diterapkan layanan informasi dengan menggunakan media audio viusal motivasi belajar siswa menjadi meningkat. Kedua, penerapan layanan informasi dengan menggunakan media audio visual untuk meningkat motivasi belajar siswa kelas IX di SMP IT AL-IMRON Pakamban Laok Sumenep yaitu pada penerapan layanan informasi dengan menggunakan media audio visual untuk meningkatkan motivasi belajar siswa, dalam pelaksanaan pemberian layanan informasi dengan menggunakan media audio visual yang dilakukan oleh peneliti didalam kelas dan siswa tertarik untuk memahami materi tersebut dengan cara mengamati peyampaian layanan informasi dan siswa juga sudah berani untuk menjelaskan dan memyimpulkan materi pelajaran yang sudah disampaikan oleh peneliti.
Tidak tersedia versi lain