Text
PEMBENTUKAN KARAKTER RABBANI MELALUI PEMBELAJARAN AL-QUR'AN DI MA. MAMBAUL ULUM DESA GANDING KEC. GANDING KAB. SUMENEP
ABSTRAK Kahar, 2020, Pembentukan Karakter Rabbani Melalui Pembelajaran AlQur’an Di MA. Mambaul Ulum Desa Ganding Kecamatan Ganding Kabupaten Sumenep, Tesis, Program Magister Pendidikan Agama Islam Pascasarjana IAIN Madura. Pembimbing: Dr. Moh. Zahid, M.Ag, Dr. Moh. Muchlis Solichin, M.Ag. Kata Kunci : Pembentukan, Karakter, Rabbani, Pembelajaran Al-Qur’an. Adanya kenakalan remaja, pergaulan bebas, dan narkoba, serta adanya tehnologi yang semakin canggih maka, peserta didik di MA. Mambaul Ulum Ganding harus di bentengi dengan pendidikan agama yang kuat, agar generasi penerus bangsa bisa berakhlakul karimah dan berkarakter rabbani sesuai dengan pembelajaran Al-Qur’an. Permasalahan dalam penelitian ini adalah: Pertama, apa saja pembentukan karakter Rabbani yang ditanamkan pada peserta didik di MA. Mambaul Ulum Desa Ganding Kec. Ganding Kab. Sumenep? Kedua, strategi yang harus dilakukan dalam proses pembentukan karakter rabbani melalui pembelajaran AlQur’an bagi peserta didik di MA. Mambaul Ulum Desa Ganding Kec. Ganding Kab. Sumenep. Ketiga, dampak pembentukan karakter rabbani melalui pembelajaran Al-Qur’an terhadap peserta didik di MA. Mambaul Ulum Desa Ganding Kec. Ganding Kab. Sumenep. Untuk menjawab permasalahan tersebut, dilakukan penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian fenomenologis. Pengumpulan data penelitian ini menggunakan wawancara semi terstruktur, observasi non partisipan, dan dokumentasi. Sementara analisis datanya terdiri dari reduksi data, display data, dan verifikasi atau kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Pertama, pembentukan karakter rabbani yang ditanamkan pada peserta didik di MA. Mambaul Ulum Pembentukan karakter rabbani yang selalu di tanamkan pada peserta didik melalui beberapa metode yaitu, metode keteladanan dari seorang guru, bimbingan dan nasehat, metode kisah dan cerita dengan mengambil pelajaran dari beberapa peristiwa tentang keagamaan, metode pembiasaan, dan motivasi untuk selalu memberikan semangat dalam melakukan hal-hal baik dalam kehidupan dunia sebagai bekal akhirat. Kedua, strategi yang dilakukan dalam proses pembentukan karakter rabbani melalui pembelajaran Al-Qur’an bagi peserta didik di MA. Mambaul Ulum misalnya : sholat dhuhur berjama’ah, sholat sunnah dhuha, selalu membuka pelajaran dengan salam dan berdo’a dan dilanjutkan dengan membaca ayat-ayat Al-Qur’an, memberikan santunan kepada fakir miskin dan anak yatim dll. Ketiga, dampak pembentukan karakter rabbani melalui pembelajaran AlQur’an terhadap peserta didik di MA. mengajak masyarakat sekitar untuk shalat berjama’ah, mengajarkan budi pekerti yang baik kepada anak didik ditempat pengabdian senantiasa istiqomah di atas keimanan dan ketaqwaan, menjunjung tinggi ilmu, selalu taat dan menjauhkan diri dari berbagai kemaksiatan, tolong menolong, saling menasehati dalam kebenaran.
Tidak tersedia versi lain