Text
IMPLEMENTASI KOMUNIKASI PEMASARAN DALAM MENINGKATKAN JUMLAH NASABAH KSPPS BMT NU CABANG BATANG-BATANG
ABSTRAK
Fitria Karolina, 2019, Implementasi Komunikasi Pemasaran dalam
Meningkatkan Jumlah Nasabah KSPPS BMT NU Cabang Batang-Batang
Kabupaten Sumenep, Skripsi, Program Studi Perbankan Syariah, Fakultas
Ekonomi dan Bisnis Islam, Pembimbing Farid Firmansyah, M.M.
Kata Kunci : Komunikasi Terintegrasi (IMC) dan Komunikasi Efektif
Penelitian ini dilatar belakangi oleh Perkembangan dan peningkatan
jasa pelayanan suatu instansi menjadi pusat perhatian masyarakat, begitu pula
dengan BMT NU Cabang Batang-Batang. Hal ini dapat dilihat dari persaingan
yang ketat dalam hal kualitas pelayanan kepada nasabah. Ditengah kondisi
persaingan yang semakin ketat, BMT NU Cabang Batang-Batang mampu
dalam memperertahankan dan dan meningkatkan jumlah nasabah. Dengan cara
mengembangkan komunikasi pemasaran efektif dan juga menerapkan
komunikasi pemasaran terintegrasi (IMC). Sehingga menciptakan ketertarikan
dalam diri nasabah yang tepat dan dapat mempertahankan nasabah yang ada.
Berdasarkan fenomena tersebut maka ada dua rumusan masalah dalam
penelitian ini, yaitu: pertama, bagaimana implementasi komunikasi pemasaran
dalam meningkatkan jumlah nasabah KSPPS BMT NU Cabang Batang- Batang. Kedua, bagaimana dampak implementasi komunikasi pemasaran
dalam meningktkan jumlah nasabah KSPPS BMT NU Cabang Batang-Batang.
Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menganalisis bagaimana implementasi
komunikasi pemasaran dalam meningkatkan jumlah nasabah KSPPS BMT NU
Cabang Batang-Batang dan untuk menganalisi bagaimana dampak
implementasi komunikasi pemasaran dalam meningktkan jumlah nasabah
KSPPS BMT NU Cabang Batang-Batang.
Penelitian ini disusun dengan menggunakan pendekatan kualitatif- deskriptif. Data yang digunkan diperoleh melalui wawancara, observasi dan
dokumentasi. Hasil perolehan data kemudian dianalisis dengan tahapan resuksi
data, model data dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data
dilakukan melalui ketekunan pengamatan, triangulasi dan uraian rinci.
Melalui metode tersebut penelitian ini menghasilkan simpulan bahwa
implementasi komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh BMT NU Cabang
Batang-Batang adalah: pertama, mengembangkan komunikasi pemasaran
efektif yaitu menggunkan model komunikasi pemasaran langsung dan model
komunikasi pemasaran dengan menjaga hubungan masyarakat hail ini
digunakan karena sebagian besara masyarakat Batang-Batang adalah seorang
petani dan usaha perancangan. Kedua, menggunkan komunikasi pemasaran
terintegrasi (IMC) artinya menggabungkan semua model komunikasi
pemasaran yang ada karena sebagian kecil juga masyarakat Batang-Batang
adalah seorang pegawai dan anak muda yang pemahamannya lebih mudah.
Sehingga BMT NU Cabang Batang mengalami peningkatan jumlah nasabah
dari tahun ke tahun
Tidak tersedia versi lain