Text
PENGARUH MANAJEMEN KESIAPAN GURU DALAM MENGAJAR TERHADAP KEAKTIFAN BELAJAR SISWA DI MA NURUL AMIEN PAGAR BATU SARONGGI SUMENEP
ABSTRAK
Khoirun Nisa’, 2019, Pengaruh Manajemen Kesiapan Guru dalam Mengajar terhadap Keaktifan Belajar Siswa di MANurul Amien Pagar Batu Saronggi Sumenep, Skripsi, Program Studi MPI, Fakultas Tarbiyah, Pembimbing : Moh Hafid Effendy, M. Pd .
Kata Kunci:Kesiapan Guru dalam Mengajar, Keaktifan Belajar Siswa
Dalam pendidikan tentunya membutuhkan perpustakaan, seharusnya perpustakaan dapat menyediakan segala buku yang di butuhkan oleh siswa. Pada kenyataannya meskipun ada perpustakaan buku tidak lengkap sehingga siswa mengalami kesusahan dalam menemukan referensi. selain itu dalam pendidikan membutuhkan sarana dan prasarana yang lengkap, namun kenyataannya sarana di dalam lembaga kurang lengkap seperti halnya tidak ada LCD di dalam kelas sehingga siswa kesusahan dalam belajar. Kesiapan guru dalam mengajar sangat berpengaruh dan mempunyai peran penting dalam pendidikan dan pengajaran bagi siswa di MA Nurul Amien dalam rangka mencapai tujuan pendidikan. Sehingga mampu menumbuhkan semangat dan pengetahuan siswa dengan lebih baik, yang pada akhirnya akan mampu meningkatkan kualitas pembelajaran yang efektif.
Adapun rumusan masalah yang menjadi kajian pokok dalam penelitian ini, pertama, adakah pengaruh manajemen Kesiapan Guru dalam mengajar terhadap keaktifan belajar siswa di MA Nurul Amien Pagar Batu Saronggi Sumenep?, kedua, seberapa besar pengaruhmanajemen Kesiapan Guru dalam mengajar terhadapkeaktifan belajar siswa di MA Nurul Amien Pagar Batu Saronggi Sumenep?.Sedangkan tujuan penelitian ini, pertama, untuk mengetahui adanya pengaruh manajemen kesiapan guru dalam mengajar terhadap keaktifan belajar siswa di MA Nurul Amien Pagar Batu Saronggi Sumenep, kedua, untuk mengetahui besarnya pengaruh manajemen kesiapan guru dalam mengajar terhadap keaktifan belajar siswa di MA Nurul Amien Pagar Batu Saronggi Sumenep.
Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah keseluruhan siswa di MA Nurul Amien Pagar Batu Saronggi Sumenep sebanyak 70 orang. Instrument yang digunakan dalam pengumpulan data adalah metode angket, observasi dan dokumentasi. Adapun teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik dengan Product moment.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada pengaruh manajemen kesiapan guru dalam mengajar terhadap keaktifan belajar siswa di MA Nurul Amien Pagar Batu Saronggi Sumenep lebih tinggi dari pada harga kritik “r” product moment, baik pada taraf signifikan 95%(0,235) maupun pada taraf signifikan 99% (0,306). Hasil “r” hitung adalah 0,613. Sedangkan pengaruh manajemen kesiapan guru dalam mengajar terhadap keaktifan belajar siswa di MA Nurul Amien Pagar Batu Saronggi Sumenep adalah terbilang cukup. Hal ini diketahui bahwa hasil “r” hitung adalah 0,613, bila dikonsultasikan dengan tabel interpretasi nilai ”r”, maka nilai berada antara 0,600 sampai dengan 0,800 dengan interpretasi nilai cukup.
Tidak tersedia versi lain