Text
PENDEKATAN PERUBAHAN PERILAKU DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA DI SMP NEGERI 3 PADEMAWU PAMEKASAN
ABSTRAK
Dedi Yusup 2019, Pendekatan Perubahan Perilaku Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa di SMP Negeri 3 Pademawu Pamekasan. Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Pembimbing Dr. Ali Nurhadi, M. Pd.
Kata Kunci: Pendekatan perubahan perilaku, peningkatkan, motivasi belajar siswa
Dalam proses kegiatan belajar mengajar di SMP Negeri 3 Pademawu Pamekasan upaya yang dilakukan oleh guru untuk meningkatkan motivasi belajar siswa adalah dengan memberikan pengarahan dan sugesti, memberikan contoh-contoh orang-orang yang sukses dan yang tidak sukses. Selain itu guru juga kreatif menggunakan media yang digunakan dalam pembelajaran antara lain media audio seperti penggunaan media cetak berupa buku, media visual seperti gambar, lukisan, atau foto yang menunjukkan bagaimana tampaknya suatu benda, media audio visual berupa penggunaan LCD dan laptop yang digunakan untuk memutar video, film atau power point. Namun realitanya dari upaya yang dilakukannya masih adanya sebagian siswa yang antipati dan kurang respek terhadap upaya yang dilakukan oleh guru,
Fokus dalam penelitian ini yaitu. Pertama, Bagaimana perencanaan pendekatan perubahan perilaku dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di SMP Negeri 3 Pademawu Pamekasan. Kedua, Bagaimana penerapan perubahan perilaku dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di SMP Negeri 3 Pademawu Pamekasan. Ketiga Bagaimana faktor pendukung dan penghambat pendekatan perubahan perilaku dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di SMP Negeri 3 Pademawu Pamekasan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Sumber data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Informannya adalah kepala sekolah, guru dan beberapa siswa SMP Negeri 3 Pademawu Pamekasan.
Hasil Penelitian menunjukkan bahwa Pertama, perencanaan pendekatan perubahan perilaku dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di SMP Negeri 3 Pademawu Pamekasan yaitu; (a) Guru menggunakan model pembelajaran PAKEM, (b) Guru menerapkan sistem pendekatan, pemberian motivasi, uswah atau contoh dan dukungan spiritual, aturan dalam bentuk 5 S (senyum, sapa, salam, sopan dan santun) serta tatatertib sekolah, Kedua, Penerapan pendekatan perubahan perilaku dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di SMP Negeri 3 Pademawu Pamekasan. (a) Menentukan sistem pembelajaran (PAKEM) terhadap bentuk dan jenis kegiatan yang akan dilaksanakan (b) Kegiatan pembelajaran sudah tercantum di dalam RPP. Ketiga Faktor pendukung dan penghambat pendekatan perubahan perilaku dalam meningkatkan motivasi belajar siswa di SMP Negeri 3 Pademawu Pamekasa. yaitu (a) faktor pendukung: siswa aktif di dalam kelas, bisa mengembangkan pendapatnya, setelah dirangsang anak itu bisa lebih aktif di dalam kelas, bisa sopan terhadap gurunya dan yang terakhir, timbul motivasi terhadap diri siswa tersebut, adanya fasislitas sekolah seperti musholla (b) Faktor Penghambat : Tidak semua guru menerapkan pendekatan perubahan perilaku, sebagian siswa masih tetap melanggar ketika guru memberikan arahan dan peringatan
Tidak tersedia versi lain