Text
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING DALAM MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA PADA MATA PELAJARAN IPS TERPADU KELAS VIII IPS DI MTsN 3 PAMEKASAN
ABSTRAK
Alfiatul Munawaroh, 2019, Penerapan Model Problem Based Learning dalam Mengembangkan Kemampuan Berpikir Kritis Siswa pada Mata Pelajaran IPSs Terpadu Kelas VIII IPS di MTsN 3 Pamekasan, Skripsi, Program Studi TIPS, Fakultas Tarbiyah, IAIN Madura Pembimbing: Siti Azizah M.Pd
Kata kunci : problem based learning, kemampuan berpikir kritis .
Model pembelajaran berbasis masalah mampu mengembangkan keterampilan peserta didik untuk belajar secara mandiri, mengembangkan keterampilan, meneliti dan kemampuan memecahkan masalah, membentuk prilaku dan keterampilan sosial. Serta membentuk siswa berpikir kritis.
Tujuan dari peneliti ini adalah untuk: (1) untuk mengetahui penerapan model pembelajaran berbasis masalah (Problem Based Learning) pada mata pelajaran IPS terpadu di MTsN 3 Pamekasan (2) untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat dalam mengembangkan kemampuan berpikir kritis siswa pada mata pelajaran IPS terpadu di MTsN 3 Pamekasan.
Pendekatan penelitian ini adalah kualitatif bersifat deskriptif. Sumber penelitiannya yaitu siswa kelas VIII IPS dipengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Untuk uji keabsahan data penulis menggunakan tiga cara yaitu perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan dan triangulasi.
Penerapan problem based learning yaitu yang pertama siswa dibekali dengan teori yang kedua diberikan persoalan masalah yang akan dibahas yang ketiga dibentuk kelompok kemudian siswa diminta untuk mencari solusi dengan cara mencari melalui internet, buku-buku di perpustakaan dan lain sebagainya.
Faktor pendukung dalam berpikir kritis yaitu kemauan siswa yang sangat giat untuk belajar dan kemampuan siswa dalam belajar, sedangkan faktor penghambat dalam berpikir kritis yaitu kemaun siswa dan kemampuan siswa.
Tidak tersedia versi lain