Text
PENGARUH PRICE EARNING RATIO (PER) EARNING PER SHARE (EPS) DAN DEBT TO EQUITY RATIO (DER) TERHADAP HARGA SAHAM DAN RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN INDUSTRI BARANG KONSUMSI DI DAFTAR EFEK SYARIAH (DES) PERIODE 2016-2018
ABSTRAK
Sahrul Romadhon, 2020, Pengaruh Price Earning Ratio (PER) Earning Per Share (EPS) dan Debt to Equity Ratio (DER) terhadap harga saham dan return saham pada perusahaan industry barang konsumsi di Daftar Efek Syariah (DES) periode 2016-2018, Skripsi, Progam Studi Akuntansi Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Institut Agama Islam Negeri Madura, Pembimbing: Dr. Rudy Haryanto, SST.MM.
Kata kunci : Harga Saham, Return Saham, Price Earning Ratio (PER) Earning Per Share (EPS) dan Debt to Equity Ratio (DER).
Harga saham suatu perusahaan mencerminkan nilai perusahaan di mata masyarakat, apabila harga saham suatu perusahaan tinggi, maka nilai perusahaan di mata masyarakat juga baik dan begitu juga sebaliknya. Sedangkan return saham banyak faktor yang dapat digunakan sebagai parameter. Untuk keperluan tersebut investor memerlukan alat ukur yang memadai terhadap proyeksi keuntungan (retrun) perusahaan di masa mendatang
Rumusan Masalah dari penelitian ini yaitu bagaimana pengaruh Price Earning Ratio (PER) Earning Per Share (EPS) dan Debt to Equity Ratio (DER) terhadap harga saham dan return saham secara simultan maupun parsial, dan penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Pengaruh Price Earning Ratio (PER) Earning Per Share (EPS) dan Debt to Equity Ratio (DER) terhadap harga saham dan return saham pada perusahaan industri barang konsumsi di Daftar Efek Syariah (DES) periode 2016-2018.
Sampel penelitian terdiri dari 29 perusahaan dengan jumlah pengamatan
sebanyak 87 data sebelum membuang data yang bermasalah. Dan Metode pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan purposive sampling. Sedangkan Metode pengujian hipotesis yang digunakan adalah analisis regresi berganda.
Hasil penelitian ini secara simultan menunjukkan bahwa Pengaruh Price Earning Ratio (PER) Earning Per Share (EPS) dan Debt to Equity Ratio (DER) terhadap harga saham pada perusahaan industri barang konsumsi di Daftar Efek Syariah (DES) periode 2016-2018, berpengaruh signifikan, sedangkan secara parsial hanya variabel DER yang tidak berpengaruh terhadap harga saham. Dan Sedangkan Pengaruh variabel Price Earning Ratio (PER) Earning Per Share (EPS) dan Debt to Equity Ratio (DER) terhadap return saham pada perusahaan industri barang konsumsi di Daftar Efek Syariah (DES) periode 2016-2018, secara simultan menunjukkan bahwa dari ketiga variabel x tidak berpengaruh signifikan, dan begitu juga secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap return saham.
Tidak tersedia versi lain