Text
IMPLEMENTASI PENDEKATAN OPERASIONAL PENGELOLAAN PERKANTORAN DALAM MENINGKATKAN KINERJA TENAGA KEPENDIDIKAN DI MAN 2 PAMEKASAN
ABSTRAK
Nur Cholis Susanto, 2019, Implementasi Pendekatan Operasional Pengelolaan Perkantoran Dalam Meningkatkan Kinerja Tenaga Kependidikan di MAN 2 Pamekasan, Skripsi, Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Fakultas Tarbiyah, Institut Agama Islam Negeri Madura, Pembimbing: Dr. Adi Susanto, M. Fil. I.
Kata Kunci : Pendekatan Operasional, Pengelolaan Perkantoran, Kinerja Tenaga Kependidikan
Pada pokoknya pengelolaan perkantoran merupakan serangkaian aktivitas merncanakan, mengorganisasikan, mengarahkan, mengawasi, dan mengendalikan sampai menyelenggarakan secara tertib sesuai dengan tujuan mengenai suatau hal atau kegiatan.
Efektivitas sekolah merujuk pada perberdayaan semua komponen sekolah sebagai organisasi tempat belajar berdasarkan tugas pokok dan fungsinya masing-masing dalam struktur program dengan tujuan agar siswa belajar dan mencapai hasil yang telah ditetapkan, yaitu memiliki kompetensi.
Peningkatan dan pengembangan kompetensi kinerja tenaga kependidikan tidak hanya untuk pemenuhan kebutuhan saja, akan tetapi hal tersebut merupakan hak yang harus dilakukan dan diterima oleh setiap tenaga kependidikan dalam kinerjanya.
Penelitian ini menggunakan pendektan kualitatif, jenis penelitian deskriptif. Pengumpulan data menggunakan wawancara terstruktur dan tidak terstruktur, observasi, dan dokumentasi.Keabsahan data menggunakan trianggulasi, perpanjangan keikutsertaan, dan ketekunan anggota.
Skripsi ini membahas tentang Implementasi Pendekatan Operasional Pengelolaan Perkantoran Dalam Meningkatkan Kinerja Tenaga Kependidikan di MAN 2 Pamekasan: 1. Bagaimana pelaksanaan pendekatan operasional pengelolaan perkantoran dalam meningkatkan kinerja tenaga kekpendidikan di MAN 2 Pamekasan, 2. Bagaimana kinerja tenaga kependidikan di MAN 2 Pamekasan, 3. Apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan pendekatan operasional pengelolaan perkantoran di MAN 2 Pamekasan.
Tidak tersedia versi lain