Text
FUNGSI INDUSTRI BATIK TULIS AL-BAROKAH DALAM PENGURANGAN TINGKAT PENGANGGURAN DI PAKANDANGAN TENGAH BLUTO SUMENEP
ABSTRAK
Feri Fardiansyah, 2019, Fungsi Industri Batik Tulis Al-Barokah Dalam Pengurangan Tingkat Pengangguran Di Pakandangan Tengah Bluto Sumenep, Skripsi, Program Studi Ekonomi Syariah, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam, Pembimbing: H. Abdul Mukti Thabrani, Lc. M.HI.
Kata Kunci: Industri Batik, Pengangguran.
Pengangguran semakin bertambah, sedangkan lapangan pekerjaan tidak memadai. Hal ini menunjukkan permasalahan ekonomi sekin meluas, pengangguran merupakan penghambat dalam perbaikan perekonomian. Upaya sudah dilakukan oleh banyak lembaga baik pemerintah maupun non pemerintah yang bertujuan untuk menampung tenaga kerja sehingga mampu meningkatkan pendapatan. Sektor industri khususnya industri batik tulis Al-Barokah merupakan sektor industri yang memiliki berbagai fungsi penting dan kontribusi terhadap masyarakat dalam perekonomian. Diantara berbagai fungsi industri tersebut, yaitu fungsi dalam melestarikan kebudayaan dan penyerapan tenaga kerja. Industri batik tulis Al-Barokah merupakan industri yang akan mendorong peningkatan penyerapan tenaga kerja yang ada di daerah setempat. Penelitian ini dilakukan di industri batik tulis Al-Barokah Pakandangan Tengah Bluto Sumenep. Berdasarkan hal tersebut yang menjadi fokus penelitian ini yaitu: Pertama, Bagaimana pengelolaan usaha industri batik tulis Al-Barokah? Kedua, bagaimana fungsi industri batik tulis dalam mengurangi tingkat pengangguran di Al-Barokah Pakandangan Tengah Bluto Sumenep.
Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini merupakan pendekatan kualitatif, dan metode yang digunakan adalah deskriptif, yaitu kegiatan penelitian yang meliputi pengumpulan data dalam rangka menjawab pertanyaan yang menyangkut keadaan pada waktu yang sedang berjalan dari pokok suatu penelitian. Pengumpulan datanya melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi.
Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa keberadaan industri batik tulis Al-Barokah memberikan kontribusi terhadap masyarakat sekitar. Pertama, dari pengelolaan usaha yang ada di industri batik tulis Al-Barokah yang sudah terprogram dengan baik yang meliputi: perencanaan, pengorganisasian, serta pengarahan. Sehingga masyarakat mampu menimba pengetahuan tersebut dalam membangun sebuah usaha. Kedua, fungsi industri batik tulis dalam mengurangi tingkat pengangguran yaitu memberikan kesempatan kepada masyarakat sekitar untuk bekerja di tempat batik, dan juga masyarakat yang ingin bekerja diberikan pelatihan untuk mengetahui cara membatik dan sebagainya. Kontribusi industri batik juga kepada mahasiswa atau peneliti sebagai kebutuhan magang atau tempat penelitian. Selain itu industri batik tulis Al-Barokah juga sebagai wadah untuk melestarikan budaya yang ada di sekitar yaitu budaya membatik agar tidak terkikis oleh perkembangan teknologi.
Tidak tersedia versi lain