Text
PENGARUH KODE ETIK TERHADAP KINERJA GURU MADRASAH IBTIDAIYAH MIFTAHUL ULUM JARIN PADEMAWU PAMEKASAN TAHUN 2018
ABSTRAK
Faridatul Hasanah, 2019, Pengaruh Kode Etik Guru erhadap Kinerja Guru Madrasah Ibtidaiyah Miftahul Ulum Jarin Pademawu Pamekasan Tahun 2018, Skripsi, Program Studi PAI, Jurusan Tarbiyah, IAIN Madura, Pembimbing : Dr. Mariyatul Qibtiyah Harun AR, M. Ag.
Kata Kunci : Kode Etik, Kinerja, Guru
Kode etik guru bertujuan menempatkan guru sebagai profesi terhormat, mulia, dan bermartabat yang di lindungi undang-undang. Kode Etik guru adalah norma dan asas bagi guru-guru Indonesia sebagai pedoman sikap dan perilaku dalam melaksanakan tugas profesi sebagai pendidik, anggota masyarakat, dan warga negara. Selain itu kode etik guru berfungsi sebagai seperangkat prinsip dan norma moral yang melandasi pelaksanaan tugas dan layanan profesional guru dalam hubungannya dengan peserta didik, orang tua atau wali siswa, sekolah dan rekan seprofesi, organisasi profesi, dan pemerintah sesuai dengan nilai-nilai agama, pendidikan, sosial, etika dan kemanusiaan. Kode etik guru tersebut sangat erat kaitannya dengan kinerja dan profesionalitas guru itu sendiri. Kinerja adalah hasil kerja secara kualitas dan kuantitas yang dicapai oleh seorang guru dalam melaksanakan tugasnya sesuai dengan tanggung jawab yang diberikan kepadanya. Oleh karena itu, maka kode etik guru di sebuah lembaga pendidikan formal adalah keniscayaan yang harus ada dan diterapkan. Termasuk di lingkungan Madrasah Ibtidaiyah Miftahul Ulum Jarin Pademawu Pamekasan yang memegang teguh kode etik keguruan sebagai pedoman dalam melaksanakan tugas profesi mereka untuk meningkatkan kinerja mereka.
Penelitian ini adalah penelitian Kuantitatif, dengan pendekatan kuantitatif korelatif, yang bertujuan menemukan adanya pengaruh antara variabel X (Kode Etik Guru) terhadap variabel Y (Kinerja Guru), dan untuk mengetahui tingkat pengaruh antara kedua variabel tersebut. Instrumen utama dalam penelitian ini adalah angket Guru. Sedangkan pengumpulan data dengan teknik lainnya seperti dokumentasi, observasi, dan wawancara, peneliti gunakan sebagai tambahan data pendukung. Subjek penelitian ini terdiri dari Guru MI Miftahul Ulum Jarin yang berjumlah 13 orang. Teknik analisa yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisa data statistik dengan teknik Korelasi Product Moment.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kode Etik Guru mempunyai pengaruh terhadap Kinerja Guru MI Miftahul Ulum Jarin tahun 2018. Hal ini dibuktikan melalui uji hipotesis, dimana nilai rxy diperoleh sebesar 0,767. Sedangkan Harga Kritik r Product Moment pada N 13 pada taraf interval 95% adalah 0,553 dan pada taraf kepercayaan 99% adalah 0,684. Berarti nilai rxy berada diatas rt dengan perbandingan 0,767 > 0,553 pada taraf interval 95%, dan 0,684 > 0,767 pada taraf kepercayaan 99%. Sedangkan uji hipotesis untuk mengetahui tingkat pengaruh variabel X terhadap variabel Y, diketahui bahwa rxy (0,767) bergerak pada rentang 0,600 dan 0,800 dengan interpretasi cukup. Sehingga dapat disimpulkan bahwa Kode Etik Guru mempunyai pengaruh terhadap Kinerja Guru di MI Miftahul Ulum Jarin ademawu Pamekasan tahun 2018, dengan tingkat pengaruh Cukup.
Tidak tersedia versi lain