Text
PENGELOLAAN PEMBELAJARAN DI SMP AL-FAQIH SUMBER NYAMPLONG KOWEL PAMEKASAN
ABSTRAK
Badrud Tamam, 2019. Pengelolaan Pembelajaran di SMP Al-Faqih Sumber Nyamplong Kowel Pamekasan, yang disusun oleh Badrud Tamam. Skripsi, Jurusan Tarbiyah, Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Dosen Pembimbing: Drs. H. Zainul Hasan, M. Ag.
Kata Kunci: Pengelolaan Pembelajaran
SMP Al-Faqih Somber Nyamplong Kowel Pamekasan merupakan salah satu lembaga tingkat menengah yang secara langsung berada di bawah naungan pondok pesantren yang ada di kecamatan Pamekasan. Lembaga tersebut pada saat ini sedang melakukan upaya-upaya peningkatan mutu pembelajaran seperti melakukan perencanaan pembelajaran yang dituangkan dalam Rencana Program Pembelajaran (RPP), penggunaan metode dan media pembelajaran yang sesuai dengan pokok bahasan materi dan menyampaikan tujuan pembelajaran yang harus dicapai oleh siswa dalam kegiatan pembelajaran. Meskipun dalam beberapa upaya yang dilakukan mengalami peningkatan hasil dan proses kegiatan pembelajaran, akan tetapi harapan dan ekspektasi tidak sesuai dengan kenyataannya, karena masih adanya kendala-kendala yang dijumpai, sehingga dalam kegiatan pengelolaan pembelajaran kurang optimal.
Fokus dalam penelitian ini yaitu: a) Bagaimana pengelolaan pembelajaran di SMP Al-Faqih Sumber Nyamplong Kowel Pamekasan, b) Bagaimana hasil pengelolaan pembelajaran di SMP Al-Faqih Sumber Nyamplong Kowel Pamekasan, c) Apa saja faktor pendukung dan penghambat dalam pengelolaan pembelajran di SMP Al-Faqih Sumber Nyamplong Kowel Pamekasan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis fenomenologis. Sumber data diperoleh melalui wawancara , observasi dan dokumentasi. Informannya adalah yang menurut peneliti dianggap menguasai bidang yang di teliti oleh peneliti, seperti pendidik dan Siwa di SMP Al-Faqih Sumber Nyamplong Kowel Pamekasan. Sedangkan pengecekan keabsahan data dilakukan melalui Derajat kepercayaan (credibility).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: a. Pengelolaan pembelajaran di SMP Al-Faqih Sumber Nyamplong Kowel Pamekasan, yaitu 1) Guru melakukan perencanaan terlebih dahulu dengan menetapkan sasaran tujuan pengajaran yang jelas dan konkret, 2) Guru melakukan pengorganisasian strategi belajar dengan menetapkan jenis metode, media, sumber belajar dan fasilitas belajar mengajar, 3) Guru menetapkan waktu secara terperinci dan berusaha membimbing serta memberikan motivasi kepada siswa untuk aktif belajar, 4) Guru melakukan evaluasi terhadap kegiatan pembelajaran, 5) Guru kreatif menerapkan sikap disiplin atau pembiasaan di kelas. b. Hasil pengelolaan pembelajaran di SMP Al-Faqih Sumber Nyamplong Kowel Pamekasan yaitu, 1) Siswa lebih aktif dan kegiatan pembelajaran lebih menyenangkan, 2) Siswa mampu meningkatkan pengetahuannya terhadap materi yang sudah dan yang akan di sampaikan guru, 3) Siswa mampu menganalisis materi yang sudah dijelaskan, 4) Siswa mampu meningkatkan prestasi akademik dan non akademik, 5) Siswa memiliki minat dan motivasi untuk belajardan, c. Faktor pendukung dan penghambat dalam pengelolaan pembelajran di SMP Al-Faqih Sumber Nyamplong Kowel Pamekasan. 1) Faktor pendukungnya yaitu; a) Kegiatan pembelajaran lebih efektif dan menyenangkan, b) Siswa memiliki minat dan motivasi untuk belajar yang lebih baik, c) Adanya diklat dan penataran bagi guru, d) Guru menguasai bahan pelajaran dan menciptakan lingkungan belajar yang efektif. 2) Faktor penghambat strategi pengelolaan pembelajaran di SMP Al-Faqih yaitu; a) Faktor lingkungan yang ada dibawah naungan pondok pesantren, b) Minimnya sarana dan prasarana yang memadai
Tidak tersedia versi lain