Text
CAMPUR KODE DALAM NOVEL KERUDUNG CINTA DARI LANGIT KETUJUH KARYA WAHYU SUJANI
Firman Hidayat, 2019, Campur Kode dalam Novel Kerudung Cinta dari Langit Ketujuh Karya Wahyu Sujani, Skripsi, Program Studi TBIN, Fakultas Tarbiyah, IAIN Madura, Pembimbing: Hj. Iswah Adriana, S.Ag. M.Pd.
Kata Kunci: Campur Kode, Novel.
Novel Kerudung Cinta dari Langit Ketujuh Karya Wahyu Sujani merupakan novel yang ditulis oleh Wahyu Sujani, novel ini banyak mengandung peristiwa campur kode dalam tuturan antar tokohnya, baik campur kode dari bahasa asing maupun dari bahasa lokal atau daerah. Bedasarkan hal tersebut, maka terdapat tiga permasalahan yang menjadi kajian pokok dalam penelitian ini. Pertama, bagaimanakah bentuk campur kode dalam novel Kerudung Cinta dari Langit Ketujuh Karya Wahyu Sujani. Kedua, apa sajakah jenis campur kode dalam novel Kerudung Cinta dari Langit Ketujuh Karya Wahyu Sujani. Ketiga, faktor apa sajakah yang menyebabkan terjadinya campur kode dalam novel Kerudung Cinta dari Langit Ketujuh Karya Wahyu Sujani.
Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif deskriptif dan jenis penelitian kepustakaan. Sumber data diperoleh dari novel Kerudung Cinta dari Langit Ketujuh Karya Wahyu Sujani. Data yang diambil dalam penelitian ini adalah data campur kode. Teknik pengumpulan data menggunakan metode simak catat. Sedangkan pengecekan keabsahan data dilakukan melalui peningkatan ketekunan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: pertama, Bentuk campur kode dalam novel Kerudung Cinta dari Langit Ketujuh Karya Wahyu Sujani terdapat 66 data yang meliputi campur kode berbentuk kata 54 data, campur kode berbentuk frasa 8 data dan campur kode berbentuk klausa 4 data. Kedua, Jenis campur kode dalam novel Kerudung Cinta dari Langit Ketujuh Karya Wahyu Sujani terdapat 66 data yang meliputi campur kode ke dalam 13 data, campur kode ke luar 52 data dan campur kode campuran 1 data. Ketiga, Faktor penyebab terjadinya campur kode dalam novel Kerudung Cinta dari Langit Ketujuh Karya Wahyu Sujani terdapat 66 data yang meliputi keterbatasan penggunaan kode 11 data, penggunaan istilah yang lebih populer 53 data dan untuk membangkitkan rasa humor 2 data.
Tidak tersedia versi lain