Text
PELAKSANAAN PEMBIAYAAN MUDHARABAH DALAM PENGEMBANGAN USAHA MIKRO DAN KECIL PADA UNIT JASA KEUANGAN SYARIAH KOPERASI SUMBER ANYAR
ABSTRAK
Agus Ansori, 2018, Pelaksanaan Pembiayaan Mudharabah Dalam Pengembangan Usaha Mikro Dan Kecil Pada Unit Jasa Keuangan Syariah Koperasi Sumber Anyar”, Skripsi, Jurusan Ekonomi dan Bisnis Islam, Program Studi Perbankan Syariah, Pembimbing : H. Abdul Mukti Thabrani, Lc.,M.HI
Kata Kunci:Skema Pembiayaan Mudharabah, Pengembangan Usaha Mikro dan Kecil.
Penelitian ini dilatarbelakangi dari adanya keterbatasan modal usaha mikro yang membutuhkan akses serta terjangkaunya pembiayaan dengan jumlah yang relatif terjangkau, syarat dan prosedur mudah dan tepat waktu. Sesuai dengan kebutuhannya usaha mikro dan kecil membutuhkan sumber pembiayaan yang mudah, cepat serta murah. Dalam hal ini pembiayaan mudharabah yang merupakan salah satu produk peyaluran dana yang dimiliki Unit Jasa Keuangan Syariah Koperasi Sumber Anyar menjadi jalan keluar yang efektif dan sesuai dengan yang dibutuhkan usaha mikro dan kecil dalam menghadapi permasalahan yang dialami oleh usaha mikro dan kecil.
Berdasarkan hal tersebut maka ada dua fokus yang menjadi kajian pokok dalam penelitian ini, yaitu;pertama; Skema pembiayaan mudharabah Pada Unit Jasa Keuangan Syariah Koperasi Sumber Anyar?kedua; Pengembangan Usaha Mikro dan Kecil Pada Unit Jasa Keuangan Syariah Koperasi Sumber Anyar?
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan jenis deskriptif. Data yang diperoleh yaitu dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik pengecekan keabsahan data melalui perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, triangulasi dan kecukupan referensial.Hasil penelitian dilapangan menunjukkan bahwa.Pertama, skema pembiyaan mudharabah pada Unit Jasa Kuangan Syariah Koperasi Sumber Anyar sudah berjalan dengan baik, dimana Koperasi Sumber Anyar sebagai shahibulmaal tidak akan mencampuri manajemen dan pengelolaan usaha anggota, tetapi mempunyai hak untuk melakukan pengontrolan atau pengawasan karena modal yang dipinjamkan ada prosedur khusus yang harus diisi dan disepakati bersama antaraKoperasi dan anggota yang ingin memperoleh modal usaha. Kedua, pengembangan usaha mikro dan kecil ini sudah bisa dikatan berkembang dengan baik karena mereka dapat mengembangkan usahanya dengan pinjaman modal yang telah diperoleh oleh Koperasi Sumber Anyar. Dengan adanya pinjaman modal mereka dapat mengembangkan usahanya dengan baik tapi semua itu dalam pengawasan pihak Koperasi dan bila ada kendala atau kemerosotan dalam perkembangan usahanya maka pihak Koperasi memberikan solusi untuk mengembangkan usahanya.
Tidak tersedia versi lain