Text
ANALISIS KELAYAKAN NASABAH DALAM MEMPEROLEH PEMBIAYAAN KRS (KEPEMILIKAN RUMAH SYARIAH) DENGAN AKAD MURABAHAH DI BANK PEMBIAYAAN RAKYAT SYARIAH BHAKTI SUMEKAR CABANG PAMEKASAN
Selvia Yuni Astutik, 2018, Analisis Kelayakan Nasabah dalam Mmperoleh Pembiayaan KRS (Kepemilikan Rumah Syariah) dengan Akad Murabahah di Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Bhakti Sumekar Cabang Pamekasan, Skripsi, Institut Agama Islam Negeri Madura, Jurusan Ekonomi dan Bisnis Islam, Program Studi Perbankan Syariah (PBS), Pembimbing: Sakinah, M.EI
Kata Kunci: Kelayakan, Pembiayaan KRS (Kepemilikan Rumah Syariah)
Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Bhakti Sumekar Cabang Pamekasan memiliki beberapa produk tabungan dan pembiayaan. Didalam produk pembiayaan tersebut salah satunya salah satunya yaitu pembiayaan murabahah berupa pembiayaan KRS (Kepemilikan Rumah Syariah. Dalam mengajukan pembiayaan khususnya pembiayaan KRS (Kepemilikan Rumah Syariah) dengan memperhatikan kelayakan calon debitur dengan banyak pertimbangan yang akan mendapatkan pembiayaanmenggunakan akad murabahah.Dari konteks tersebut, masalah-masalah yang akan dikaji yaitu:Pertama,Bagaimana prinsip-prinsip dalam menentukan kelayakan nasabah untuk memperoleh pembiayaan KRS (Kepemilikan Rumah Syariah) dengan akad murabahah di Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Bhakti Sumekar Cabang Pamekasan, KeduaBagaimana mekanisme dalam menentukan kelayakan nasabah untuk memperoleh pembiayaan KRS (Kepemilikan RumahSyariah) dengan akad murabahah di Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Bhakti Sumekar Cabang Pamekasan.
Penelitian ini bersifat kualitatif, yaitu suatu pendekatan penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa data-data tertulis/lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati. Penggalian data dalam penelitian ini diperoleh dari hasil wawancara, observasi dan dokumentasi. Dalam penelitian ini sumber data terdiri dari data primer dan data sekunder.
Hasil penelitian yang dilakukan dapat ditemukan beberapa hal yaitu: Pertama analisis yang digunakan dalam penilaian kelayakan nasabah dalam pemberian pembiayaan menggunakan prinsip 5C, yaitu: character, capacity, capital, collateral dan condition of economy. Kedua, mekanisme pemberian pembiayaanKRS (Kepemilikan RumahSyariah) dengan akad murabahah di Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Bhakti Sumekar Cabang Pamekasan sama dengan mekanisme yang ada di lembaga keuangan lainnya mulai dari melakukan negoisasi dan menemui bagaian layanan, mengisi formulir pembiayaan berupa data SID (Sistem Informasi Debitur), wawancara dengan pimpinan cabang, peninjauan lokasi (survei), analisis pembiayaan, pemutusan pembiayaan, dan realisasai pembiayaan.
Tidak tersedia versi lain