Text
STRATEGI SOSIALISASI KOMITE MADRASAH DALAM MENINGKATKAN LINGKUNGAN YANG HARMONIS DENGAN MASYARAKAT DI MTS MIFTAHUL ULUM DABUAN
ABSTRAK
Imam Arifin, 2018, Strategi Sosialisasi Komite Madrasah Dalam Meningkatkan Lingkungan Yang Harmonis Dengan Masyarakat Di MTs Miftahul Ulum Dabuan Tlanakan Pamekasan, Skripsi, Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Jurusan Tarbiyah, Institut Agama Islam Negeri Madura, Pembimbing : H. Zainuddin Syarif, M. Ag.
Kata kunci: Strategi Sosialisasi Komite, Lingkungan Harmonis.
Strategi Sosialisasi Komite Madrasah Dalam Meningkatkan Lingkungan Yang Harmonis Dengan Masyarakat Di MTs Miftahul Ulum Dabuan Tlanakan Pamekasan, pendidikan tersebut merupakan lembaga pendidikan yang terletak di area pedesaan yang sudah berdiri pada tahun 2003, unutk meningkatkan lingkungan yang harmonis komite madrasah merencang strategi program-program sosialisasi dalam upaya membangun serta meningkatkan hubungan yang harmonis antara lembaga dengan masyarakat.
Berdasarkan hal tersebut, maka ada fokus penelitian yang menjadi pokok penelitian ini, yaitu: pertama, Apa saja program strategi sosialisasi komite madrasah dalam meningkatkan lingkungan yang harmonis dengan masyarakat di MTs Miftahul Ulum Dabuan Tlanakan Pameksan, kedua, Bagaimana proses pelaksanaan strategi sosialisasi komite madrasah dalam meningkatkan lingkungan yang harmonis dengan masyarakat di MTs Miftahul Ulum Dabuan Tlanakan Pameksan, ketiga, Bagaimana hasil strategi sosialisasi komite madrasah dalam meningkatkan lingkungan yang harmonis dengan masyarakat di MTs Miftahul Ulum Dabuan Tlanakan Pameksan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif studi kasus. Sumber data yang diperoleh melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Kemudian data tersebut di analisis dengan analisis data melalui Checking (pengecekan), Organizing (pengelompokan). Kemudian seluruh data dicek keabsahannya dengan ketekunan/keajengan pengamatan, triangulasi, uraian rinci.
Hasil penelitian menunjukan bahwa: Pertama, Komite madrasah MTs Miftahul Ulum Dabuan Tlanakan Pamekasan telah merencanakan program pelaksanaan strategi sosialisasi komite madrasah dalam meningkatkan lingkungan yang harmonis dengan masyarakat di MTs Miftahul Ulum Dabuan Tlanakan Pamekasan dengan baik dengan menetapkan program-program strategi sosialisasi yang sudah di sepakati oleh pihak madrasah. Kedua, Pelaksanaan strategi sosialisasi komite madrasah dalam meningkatkan lingkungan yang harmonis dengan masyarakat di MTs Miftahul Ulum Dabuan Tlanakan Pamekasan sudah terlaksana dengan baik dan disesuaikan dengan program yang sudah di rencanakan dari awal oleh komite madrasah serta semangat komite madrasah yang luar biasa dan dukungan yang kuat dari kepala madrasah, tidak hanya itu masyarakat antusias dan berpartisipasi dalam pelaksanaan program tersebut. Ketiga, Adapun hasil dari pelaksanaan program strategi sosialisasi komite madrasah dalam meningkatkan lingkungan yang harmonis dengan masyarakat di MTs Miftahul Ulum Dabuan Tlanakan Pamekasan yaitu membangun hubungan yang harmonis antara madrasah dengan masyarakat dan menambah loyalitas masyarakat terhadap pihak madrasah serta menarik simpati masyarakat dan membangun komunikasi yang baik dan dipercaya.
Tidak tersedia versi lain