Text
STRATEGI GURU DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMP HIDAYATUL YAQIN BAJANG PAKONG PAMEKASAN
Masluhah, 2018, Strategi guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di SMP Hidayatul Yaqin Bajang Pakong Pamekasan, Skripsi, Program Studi PAI, Jurusan Tarbiyah, IAIN Madura, Pembimbing: Fathol Haliq, M.Si.
Kata kunci: Strategi guru, meningkatkan motivasi belajar siswa, mata pelajaran Pendidikan Agama Islam
Fokus penelitian yang menjadi kajian utama dalam penelitian ini ada dua macam, pertama tentang strategi pembelajaran yang digunakan guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama islam di SMP Hidayatul Yaqin Bajang Pakong Pamekasan, kedua bentuk motivasi yang digunakan guru dalam memotivasi siswa untuk belajar di SMP Hidayatul Yaqin Bajang Pakong Pamekasan
Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui strategi yang digunakan guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Hidayatul Yaqin Bajang, dan mengetahui bagaimana bentuk motivasi yang digunakan guru untuk memotivasi siswa untuk belajar di SMP Hidayatul Yaqin Bajang Pakong Pamekasan.
Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data adalah observasi, interview dan dokumentasi. Teknik pengecekan keabsahan data melalui perpanjangan keikut sertaan, ketekunan pengamatan, dan triangulasi. Penelitian ini dilakukan dari bulan Februari – April 2018
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Pertama, strategi yang digunakan guru dalam meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama di SMP Hidayatul Yaqin Bajang Pakong Pamekasan Islam yaitu menggunakan: Strategi inkuiri strategi pembelajaran kooperatif dan juga strategi Ekspositori. Kedua, bentuk –bentuk meningkatkan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di SMP Hidayatul Yaqin Bajang Pakong Pamekasan yang digunakan oleh guru yaitu: 1) Guru memberikan angka supaya siswa termotivasi untuk belajar lebih giat lagi agar dapat mencapai angka yang telah di berikan, 2) Guru juga mengadakan ulangan tujuannya agar siswa bersemangat dan belajar dijauh-jauh hari agar dapat menjawab semua pertanyaan selama ulangan berlangsung 3) Guru juga memberikan pujian, tujuannya agar siswa jadi termotivasi untuk belajar 4) Guru juga memberikan hadiah, tujuannya untuk membuat siswa jadi lebih termotivasi lagi dalam belajar. Dan guru juga 5) Guru juga mengadakan Tanya jawab tujuannya untuk mengetahui apakah siswa benar-benar faham mengenai pelajaran yang diterangkan 6) Guru juga memberikan hukuman, agar siswa merasa jera dan tidak akan mengulanginya lagi 7) Guru mengadakan kompetisi tujuannya untuk memotivasi siswa agar giat belajar 8) Guru mengadakan kuis supaya siswa jadi termotivasi untuk belajar.
Tidak tersedia versi lain