Text
UPAYA GURU DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SANTRI MELALUI PEMBERIAN REWARD DI MADRSAH TSANAWIYAH DINIYAH (MTsD) MIFTAHUL ULUM BETTET PAMEKASAN
Mohammad Suhud 2018,Upaya Guru Dalam Meningkatkan Minat Belajar Santri Melalui Pemberian Reward Di Madrasah Tsanawiyah Diniyah Miftahul Ulum Bettet Pamekasan. Skripsi, Program Studi Pendidikan Agama Islam, Jurusan Tarbiyah, IAIN Madura, Pembimbing Bapak Drs. H. Saiful Arif, M.Pd
Kata kunci : Pemberian Reward, Meningkatkan Minat Belajar Santri
Penelitian ini dilatar belakangi oleh sebuah rasa ingin tahu tentang upaya guru dalam meningkatkan minat belajar santri melalui pemberian reward di Madrasah Tsanawiyah Diniyah Miftahul Ulum Bettet Pamekasan. Ada tiga fokus penelitian yang menjadi kajian utama penelitian ini, yaitu (1) Bagaimana gambaran minat belajar santri di Madrasah Tsanawiyah Diniyah Miftahul Ulum Bettet Pamekasan? (2) Bagaiman pemberian reward sebagai upaya meningkatkan minat belajar sanri di Madrasah Tsanawiyah Diniyah Miftahul Ulum Bettet Pamekasan?(3) Bagaimana gambaran keberhasilan pemberian reward dalam meningkatkan minat belajar santri di Madrasah Tsanawiyah Diniyah Miftahul Ulum Bettet Pamekasan?
Penelitian ini bertujuan (1) Untuk mengidentivikasi bagaimana gambaran minat belajar santri di Madrasah Tsanawiyah Diniyah Miftahul Ulum Bettet Pamekasan(2) Untuk mendiskripsikan pemberian reward sebagai upaya meningkatkan minat belajar sanri di Madrasah Tsanawiyah Diniyah Miftahul Ulum Bettet Pamekasan (3) Untuk mengindentivikasi bagaimana gambaran keberhasilan pemberian reward dalam meningkatkan minat belajar santri di Madrasah Tsanawiyah Diniyah Miftahul Ulum Bettet Pamekasan.
Dalam penelitian ini peneliti menggunakan pendekatan kualitatif, sumber data penelitian ini adalah kepala sekolah, Guru dan Murid. Prosedur pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data adalah ceking, organising, coding, sedangkan pengecekan keabsahan data melalui perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, trianggulasi dan uraian rinci
Berdasarkan hasil penelitian yang di peroleh peneliti baik melalui observasi, wawancara maupun dokumentasi bahwa Madrasah Tsanawiyah Diniyah Miftahul Ulum Bettet Pamekasan, merupakan satu lembaga yang Pondok Pesantren Miftahul Ulum Bettet Pamekasan yang sudah mulai menerapkan pemberian reward kepada peserta didik sebagai upaya guru dalam meningkatkan minat belajar santri dalam kegiatan belajar mengajar, dengan harapan meningkatkan minat dan motivasi belajar santri Madrasah Tsanawiyah Diniyah Miftahul Ulum Bettet Pamekasan sehingga tujuan pembelajaran dapat dicapai dengan efektifdan optimal dalam meningkatkan motivasi belajar.
Dan juga penelitian ini menunjukkan bahwamotivasi belajar para santri di lembaga tersebut nampak sudah mengalami penigkatan yaitu melalui pemberian reward yang di deskripsikan oleh para guru di lembaga itu, terbukti dapat di lihat dari hasil nilai ulangan semester yang mana pada nilai tersebut menunjukkan adanya peningkatan motivasi belajar yaitu dari sekian santri yang dulunya tidak mencapai KKM yang di tentukan lembaga, kini sudah bisa mencapai nilai KKM tersebut dan bahkan ada yang juga lebih dari nilai KKM tersebut.
Tidak tersedia versi lain