Text
PERAN GURU HUMORIS DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SANTRI DI MADRASAH DINIYAH AILAH SHOLIHAH DESA LADEN KECAMATAN PAMEKASAN KABUPATEN PAMEKASAN
ABSTRAK
Riyan Cahyo Romadhan, Peran Guru Humoris Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Santri di Desa Laden Kecamatan Pamekasan Kabupaten Pamekasan, Skripsi, Fakultas Tarbiyah, Jurusan PAI, pembimbing Dr. Edi Susanto, M. Fil. I.
Kata Kunci: Guru Humoris, Motivasi Belajar Santri
Penelitian ini difokuskan pada tiga permasalahan yang menjadi kajian pokok dalam penelitian ini, pertama, bagaimana peran guru yang humoris dalam meningkatkan motivasi belajar santri, kedua, bagaimana motivasi belajar santri, ketiga, apa saja Faktor penghambat motivasi belajar santri di Madrasah Ailah Sholihah Desa Laden Kecamatan Pamekasan Kabupaten Pamekasan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif karena objek yang diteliti memerlukan pengamatan secaratotal sehingga diharapkan dapat menggambarkan kondisi yang sebenarnya, sedangkan jenis penelitian adalah deskriptif, karena hal ini dimaksudkan untuk memberikan data yang seakurat mungkin tentang manusia, keadaan atau gejala-gejala lainnya. Cara pengumpulan data diperoleh dengan cara wawancara, observasi dan dokumentasi, kemudian data tersebut dianalisis dengan analisis tema dan analisis kualitatif deskriptif, kemudian seluruh data yang didapat dicek keabsahan datanya dengan perpanjangan keikut sertaan, ketekunan pengamatan, triangulasi, pengecekan anggota dan uraian rinci. Adapun yang dijadikan informan dalam penelitian ini adalah guru yang berkaitan, guru pengajar, kepalasekolah, dan para santri.
Dan hasil dari penelitian ini adalah sebagai berikut: 1) bahwa guru yang humoris sangat berperan positif dan sangat berpengaruh dalam meningkatkan Motivasi belajar Santri di Madrasah Diniyah Ailah Sholihah Desa Laden Kecamatan Pamekasan Kabupaten Pamekasan. Salah satu keuntungan yang didapatkan dalam penggunaan humoris dalam penyampaian materi adalah dapat menghilangkan kejenuhan, rasa malas dan rasa bosan sehingga santri menjadi semangat dalam belajar, 2) Bahwasanya motivasi belajar santri di Madrasah Ailah Sholihah Desa Laden Kecamatan Pamekasan Kabupaten Pamekasan kurang begitu tinggi, 3) Bahwasanya faktor penghambat motivasi belajar santri di Madrasah Ailah Sholihah Desa Laden Kecamatan Pamekasan Kabupaten Pamekasan, dikarenakan dua faktor yang kurang mendukung semangat belajar santri, yaitu: faktor keluarga dan faktor lingkungan sekolah.
Tidak tersedia versi lain