Text
Pengaruh Pembiayaan Mudharabah Terhadap Perkembangan Usaha Mikro Kecil Menengah (Studi Kasus: Pembiayaan Tabarok Di PT. Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Sarana Prima Mandiri Pamekasan)”.
ABSTRAK
AHMAD FAIZI, 2018 “Pengaruh Pembiayaan Mudharabah Terhadap Perkembangan Usaha Mikro Kecil Menengah (Studi Kasus: Pembiayaan Tabarok Di PT. Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Sarana Prima Mandiri Pamekasan)”. Skripsi, Program Studi Perbankan Syariah, Jurusan Ekonomi dan Bisnis Islam, Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Pamekasan, Pembimbing : Lely Shofa Imama M.Si.
Kata Kunci : Pembiayaan Mudharabah, Perkembangan UMKM
Pengusaha mikro kecil menengah sering dihadapkan masalah kekurangan modal bila akan meningkatkan volume usahanya. Sedangkan dukungan financial dari lembaga formal (Bank) sulit diakses dengan berbagai alasan seperti jumlah plafon/pinjaman yang kecil dan tidak memiliki agunan/jaminan. Padahal salah satu faktor yang mempengaruhi perkembangan UMKM yaitu bantuan permodalan dari Lembaga keuangan yang berbentuk pembiayaan modal usaha. Dilihat akan kebutuhan pengusaha mikro, kecil dan menengah terhadap modal usaha Dr. Slamet Riyanto selaku Direktur Utama, PT. BPRS Sarana Prima Mandiri Pamekasan menerbitkan produk pembiayaan modal usaha tanpa agunan & barokah (Tabarok), dengan memakai akad mudharabah (bagi hasil), yang diharapkan mampu mempunyai efek yang sangat kuat untuk mengembangkan UMKM supaya lebih produktif.
Tujuan pokok dalam penelitian ini yaitu: pertama untuk mengetahui bagaimana signifikansi pembiayaan mudharabah terhadap perkembangan usaha mikro kecil menengah (Studi kasus: pembiayaan tabarok di PT. BPRS sarana prima mandiri pamekasan). Kedua, untuk mengetahui besaran pengaruh pembiayaan mudharabah terhadap perkembangan usaha mikro kecil menengah (Studi kasus: pembiayaan tabarok di PT. BPRS sarana prima mandiri pamekasan).
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif, dengan tekhnik analisis yang digunakan yaitu analisis regresi linear sederhana, dan bantuan alat analisis SPSS versi 16. Jenis data yakni data primer yang diperoleh melalui angket yang telah diisi oleh 222 nasabah nabarok di PT. Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Sarana Prima Mandiri Pamekasan.
Hasil penelitian berdasarkan hasil uji-t yaitu thitung 6,328 > ttabel 1,65251 dengan taraf signifikan sebesar 0,000 < 0,05. Hasil analisis yang telah dilakukan pada penelitian ini dapat ditarik kesimpulan bahwa pembiayaan mudharabah berpengaruh signifikan terhadap perkembangan UMKM PT. Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Sarana Prima Mandiri Pamekasan. Berdasarkan nilai koefisien determinasi (R2) dimana pada penelitian ini dilihat dari R Square adalah 0,225 atau 22,5%. hal ini berarti bahwa kontribusi variabel independen (pembiayaan tabarok) terhadap variabel dependen (perkembangan UMKM) PT. Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Sarana Prima Mandiri Pamekasan sebesar 22,5% dan sisanya 77,5% kemungkinan dipengaruhi oleh variabel-variabel lain yang tidak diikutkan dalam penelitian ini.
Tidak tersedia versi lain