Text
Fungsi Kartu Debit di Koperasi Simpan Pinjam Pembiayaan Syariah Baitut Tamwil Muhammadiyab Sang Surya Pamekasan
ABSTRAK
Moh.Syafiuddin, 2017, Fungsi Kartu Debit di Koperasi Simpan Pinjam Pembiayaan Syariah Baitut Tamwil Muhammadiyab Sang Surya Pamekasan. Skripsi, Program Studi Perbankan Syariah dan Ekonomi Bisnis Islam, Pembimbing: Farid Firmandyah. MM.
Kata Kuoci: Fungsi, Kartu Debit, KSPPS.
Koperasi Simpan Pinjam Pembiayaan Syariah Baitut Tamwil Muhammadiyah Sang Surya Pamekasan mempunyai inovasi-inovasi untuk menerbitkan kartu debit bertujuan untuk memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi.yang dilakukan oleh koperasi Simpan Pinjam Pembiayaan Syariah Baitut Tamwil Mubammadiyah Sang Surya Pamekasan, ini menjadi altematifbagi masyarakat Pamekasan agar menggunakan lembaga koperasi kbususnya koperasi syariah dalam melakukan transaksi keuangannya. Berdasarkan hal tersebut, maka yang menjadi fokus dalam penelitian ini adalah bagaimana fungsi debit di Koperasi Simpan Pinjam Pembiayaan Syariah Baitut Tamwil Muhammadiyah Sang Surya Pamekasan?
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Sumber data diperoleh melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Informannya adalah ketua, direktur, admin, teller, kollektor dan juga nasabah. pengecekan keabsahan data dengan menggunakan ketekunan pengamatan dan triangulasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kartu debit yang ada dikoperasi Simpan Pinjam Pembiayaan Syariah Baitut Tamwil Muhammadiyah Sang Surya Pamekasan sebuah inovasi produk simpanan tabungan smARKAH dengan mendapatkan fasilitas kartu debit Kartu debit merupakan alat pembayaran secara elektronik untuk memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi. Kartu debit yang ada dikoperasi mempunyai beberapa fungsi sebagai berikut: Untuk melakukan pembayaran anggsuran, untuk memudahkan nasabah dalam pembayaran token listrik dan pulsa listrik, untuk melakukan info saldo, penarikan tunai antar koperasi yang telah bergabung dijaringan online koperasi nasional. Nasabah merespon dengan adanya kartu debit yang dikeluarkan oleh koperasi melalui produk simpanan SmARKAH banyak kemudahan transaksi yang bisa didapat oleh nasabah sebagai pemegang kartu debit tersebut Kekurangan kartu debitkarena masih belum meluasnya jaringan atau penggunaannya di Iingkungan koperasi
Tidak tersedia versi lain