Text
“Peran Pembiayaan Mudharabah dalam Usaha Peningkatan Kesejahteraan Anggota di Unit Jasa Keuangan Syariah (UJKS) Koperasi Sumber Anyar (KSA) Desa Larangan Tokol Kecamatan Tlanakan Kabupaten Pamekasan
ABSTRAK
Alifah Palupi, 2016, “Peran Pembiayaan Mudharabah dalam Usaha Peningkatan Kesejahteraan Anggota di Unit Jasa Keuangan Syariah (UJKS) Koperasi Sumber Anyar (KSA) Desa Larangan Tokol Kecamatan Tlanakan Kabupaten Pamekasan” Skripsi, Program Studi Perbankan Syariah, Jurusan Ekonomi dan Bisnis Islam, Pembimbing: Mohammad Ali Al Humaidi, M.Si
Kata Kunci: Koperasi, Pembiayaan Mudharabah, Kesejahteraan Anggota
Pembiayaan di koperasi syariah juga menerapkan sistem bagi hasil. Pembiayaan bagi hasil berdasarkan akad mudharabah dengan mekanisme kerja sama suatu usaha antara pihak pertama (shahibul maal) yang menyediakan seluruh modal dan pihak kedua (mudharib) yang bertindak sebagai pengelola dengna membagi keuntungan usaha sesuai kesepakatan yang dituangkan dalam akad, sedangkan kerugian ditanggung sepenuhnya oleh koperasi kecuali pihak kedua melakukan kesalahan, lalai, atau menyalahi perjanjian. Pembagian hasil usaha dari pengelolaan dana dinyatakan dalam bentuk nisbah yang disepakati. UJKS-KSA merupakan salah satu lembaga keuangan non bank yang bergerak dalam skala mikro, sebagaimana koperasi simpan pinjam. UJKS-KSA merupakan lembaga keuangan mikro yang berlandaskan syariah dan keberadaan UJKS-KSA Tlanakan di tengah kehidupan masyarakat dapat menyejahterahkan anggota dengan produk dan jasa yang tersedia. Fokus penelitian ini yaitu: pertama, peran pembiayaan mudharabah dalam usaha peningkatan kesejahteraan anggota di UJKS-KSA Tlanakan; kedua, pandangan anggota terhadap pembiayaan mudharabah di UJKS-KSA Tlanakan terhadap usaha peningkatan kesejakteraan anggota.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara (interview) pengamatan (observasi), dan dokumentasi. Peneliti menggunakan teknik penelitian, yaitu: keikutsertaan, ketekunan pengamatan, dan triangulasi.
Hasil penelitian lapangan menunjukkan bahwa: pertama, peran pembiayaan mudharabah yang ada di UJKS-KSA dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif untuk meningkatkan taraf hidup perekonomian anggota dengan memberikan pembiayaan untuk menambah modal usaha mikro kecil menengah (UMKM), sehingga usaha kecil dapat berkembang dan meningkatkan produktivitas pengusaha mikro. Kedua, pandangan nasabah terhadap UJKS-KSA merespon baik, karena dapat membantu para anggota yang membutuhkan pembiayaan dan juga sebagai agen perubahan anggota dalam usaha peningkatan kesejahteraan.
ABSTRAK
Alifah Palupi, 2016, “Peran Pembiayaan Mudharabah dalam Usaha Peningkatan Kesejahteraan Anggota di Unit Jasa Keuangan Syariah (UJKS) Koperasi Sumber Anyar (KSA) Desa Larangan Tokol Kecamatan Tlanakan Kabupaten Pamekasan” Skripsi, Program Studi Perbankan Syariah, Jurusan Ekonomi dan Bisnis Islam, Pembimbing: Mohammad Ali Al Humaidi, M.Si
Kata Kunci: Koperasi, Pembiayaan Mudharabah, Kesejahteraan Anggota
Pembiayaan di koperasi syariah juga menerapkan sistem bagi hasil. Pembiayaan bagi hasil berdasarkan akad mudharabah dengan mekanisme kerja sama suatu usaha antara pihak pertama (shahibul maal) yang menyediakan seluruh modal dan pihak kedua (mudharib) yang bertindak sebagai pengelola dengna membagi keuntungan usaha sesuai kesepakatan yang dituangkan dalam akad, sedangkan kerugian ditanggung sepenuhnya oleh koperasi kecuali pihak kedua melakukan kesalahan, lalai, atau menyalahi perjanjian. Pembagian hasil usaha dari pengelolaan dana dinyatakan dalam bentuk nisbah yang disepakati. UJKS-KSA merupakan salah satu lembaga keuangan non bank yang bergerak dalam skala mikro, sebagaimana koperasi simpan pinjam. UJKS-KSA merupakan lembaga keuangan mikro yang berlandaskan syariah dan keberadaan UJKS-KSA Tlanakan di tengah kehidupan masyarakat dapat menyejahterahkan anggota dengan produk dan jasa yang tersedia. Fokus penelitian ini yaitu: pertama, peran pembiayaan mudharabah dalam usaha peningkatan kesejahteraan anggota di UJKS-KSA Tlanakan; kedua, pandangan anggota terhadap pembiayaan mudharabah di UJKS-KSA Tlanakan terhadap usaha peningkatan kesejakteraan anggota.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara (interview) pengamatan (observasi), dan dokumentasi. Peneliti menggunakan teknik penelitian, yaitu: keikutsertaan, ketekunan pengamatan, dan triangulasi.
Hasil penelitian lapangan menunjukkan bahwa: pertama, peran pembiayaan mudharabah yang ada di UJKS-KSA dapat dijadikan sebagai salah satu alternatif untuk meningkatkan taraf hidup perekonomian anggota dengan memberikan pembiayaan untuk menambah modal usaha mikro kecil menengah (UMKM), sehingga usaha kecil dapat berkembang dan meningkatkan produktivitas pengusaha mikro. Kedua, pandangan nasabah terhadap UJKS-KSA merespon baik, karena dapat membantu para anggota yang membutuhkan pembiayaan dan juga sebagai agen perubahan anggota dalam usaha peningkatan kesejahteraan.
Tidak tersedia versi lain