Text
Peranan Kepemimpinan Kiai Dalam Pendidikan Terhadap Pembinanaan Moral Santri Di Pondok Pesantren Al-Amien Tegal Prenduan Sumenep
ABSTRAK
Nurul Affan, 2014, Peranan Kepemimpinan Kiai Dalam Pendidikan Terhadap Pembinanaan Moral Santri Di Pondok Pesantren Al-Amien Tegal Prenduan Sumenep, Skripsi, Jurusan Tarbiyah, Program Studi Pendidikan Agama Islam, STAIN Pamekasan, Pembimbing: Drs. H.Moh.Zaini,MM.
Kata Kunci: Kepemimpinan Pendidikan,Pembinaan Moral.
Pendidikan memiliki makna yang sangat penting dalam kehidupan.Makna penting pendidikan ini telah menjadi kesepakatan yang luas dari setiap elemen masyarakat.Rasanya,tidak ada yang mengingkari,apalagi menolak,terhadap arti penting dan signifikasi pendidikan terhadap individu dan juga masyarakat
Sebagai lembaga pendidikan yang bernuansa keagamaan, Di pondok pesantren Al-Amien Tegal Prenduan Sumenep mengiginkan santrinya setidaknya dapat berplilaku baik , dalam artian santri di pondok pesantren Al-amien Tegal diharapkan mampu menerapkan sikap atau berprilaku baik dalam kehidupan sehari- hari, baik itu kepada orang tua, guru maupun sesama teman dan baik itu dalam lingkungan pondok atau dilingkungan masyarakat .Berdasarkan hal di atas, maka ada Tiga permasalahan yang menjadi kajian pokok dalam penelitian ini, yaitu: Pertama, Bagaimana kepemimpinan kiai dalam pendidikan di Pondok Pesantren Tegal Al-Amien Prenduan Sumenep; Kedua, Bagaimana pembinaan moral santri di Pondok Pesantren Tegal Al-Amien Prenduan Sumenep; Tiga,Bagaimana peran kepemimpinan kiai terhadap pembinaan moral santri di Pondok Pesantren Tegal Al-Amien Prenduan Sumenep .Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, jenis penelitiannya adalah deskriptif analisis. Sumber data diperoleh melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan yang menjadi sumber datanya adalah pengasuh, para ustad dan dan santri pondok pesantren Al-Amien Tegal prenduan. Sedangkan pengecekan keabsahan data dilakukan melalui perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, dan triangulasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1. Tipe kepemimpinan kiai dalam pendidikan.. bahwa tipe kepemimpinan kiai dalam ranah pendidikan adalah tipe demokratis yang mana pengambilan keputusan mengacu pada musyawarah mufakat dan mencapai tujuan kemashalatan bersama dan tidak merugikan salah satu pihak yang bersangkutan. 2. Pembinaan moral santri. pembinaan moral santri ada banyak macam-macamnya yakni pemberian tindakan pada santri yang masbuq pada waktu sholat berjemaah santri berdiri di tempat sampai selesai dan dan setelah membaca surat Yaasin semua santri baik yang mukim maupun yang non mukim bersalaman kepada semua dewan guru (Ustad) dan ustad memanggil nama santri yang tidak berjemaah kemudian santri tersebut berrdiri di depan masjid sampai waktu yang telah di tentukan 3. Peranan kepemimpinan kiai dalam pendidikan terhadap pembinaan moral Santri bahwa peranan kepemimpinan kiai dalam pendidikan terhadap pembinaan moral santri bahwa benar adanya peran kepemimipinan kiai dalam pendidikan terhadap pembinaan moral santri yakni berdampak pada santri,kemudian dampaknya adala adanya perubahan sikap santri kepada pengasuh,ustad dan pada yang lebih tua yakni memberi salam dan mencium tangan pengasuh,ustad dan pada orang yang lebih tuadan berjabat tangan ketika bertemu dengan sesama.santri mematuhi apa-apa yang di perintahkan oleh
Tidak tersedia versi lain