Text
PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) UNTUK MENINGKATKAN PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DI SMP NEGERI 3 PADEMAWU PAMEKASAN
ABSTRAK
Djuhairiyah, 2013, Penerapan Strategi Contextual Teaching And Learning (CTL) Untuk Meningkatkan Pembelajaran Pendidikan Agama Islam Di SMP Negeri 3 Pademawu Pamekasan, Skripsi, Program Studi PAI, Jurusan Tarbiyah, Pembimbing: Drs. H. Saiful Arif, M.Pd.
Kata Kunci: Strategi CTL, Pembelajaran Pendidikan Agama Islam
Pendidikan Agama Isalam yang berjalan di sekolah selama ini masih dianggap kurang berhasil. Pendidikan Agama yang diberikan lebih banyak menyentuh pada aspek kognitif, belum sampai pada aspek afektif dan psikomotorik, akibatnya peserta didik hanya dapat mengerti agama, tetapi belum sampai pada tingkat aksi. Pendekatan yang digunakan masih bersifat tradisional yang lebih sering berpusat pada guru (Teacher center) bukan berpusat pada siswa sehingga pembelajaran terasa membosankan kurang menarik bagi siswa. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan merubah strategi dalam proses pembelajaran selama ini yaitu berpusat pada siswa dan peran guru sebagai fasilitator, dan pendekatan Contextual Teaching and Learning merupakan salah satu alternative untuk melakukan perubahan tersebut. Dengan penggunaan strategi ini diharapkan pembelajaran PAI lebih mudah diimplementasikan.
Berdasarkan hal tersebut, maka ada dua permasalahan yang menjadi kajian pokok dalam penelitian ini, yaitu: pertama, bagaimana penerapan strategi pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) di SMP Negeri 3 Pademawu Pamekasan; kedua, Apa saja kendala penerapan strategi Contextual Teaching and Learning (CTL) di SMP Negeri 3 Pademawu Pamekasan.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif. Sumber data diperoleh melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Informannya adalah kepala sekolah, waka kesiswaan, guru PAI, siswa. Sedangkan pengecekan keabsahan data dilakukan melalui perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, triangulasi, dan pengecekan anggota.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: pertama, penerapan strategi Contextual Teaching and Learning (CTL) di SMP Negeri 3 Pademawu Pamekasan sudah diterapkan dengan baik, hal tersebut dapat dilihat dari penerapan masing-masing komponen atau aspek pembelajaran kontekstual yang ada, yaitu; konstruktifisme, inquiri, bertanya, masyarakat belajar, pemodelan, refleksi dan penilaian autentik..Kedua, ada beberapa kendala dalam penerapan strategi CTL ini diantaranya, (1) fasilitas sarana dan prasarana kurang memadai, (2) beragamnya kemampuan siswa, (3) kurangnya jam pelajaran PAI, (4) sebagian guru yang belum mengerti pelaksanaan strategi CTL.
Agar penerapan strategi CTL ini dapat berjalan secara efektif dan optimal maka diperlukan mengembangkan inovasi dalam memilih metode pembelajaran yang tepat khususnya mengarah pada pendekatan kontekstual, selain itu perlu adanya sumber belajar yang beragam.
Tidak tersedia versi lain