Text
Penerapam Manajemen Kelas Dalam Meningkatkan Mutu Pembelajaran PAI Di SDI Ar-Rahmah Poreh Lenteng Sumenep
ABSTRAK
Nama : Akhmad Syafii
Judul : Penerapam Manajemen Kelas Dalam Meningkatkan Mutu Pembelajaran PAI Di SDI Ar-Rahmah Poreh Lenteng Sumenep.
Pembimbing : Dra. Hj. Mariatul Qibtiyah Harun AR. M. Ag.
Kata Kunci : Manajemen Kelas, Mutu Pembelajaran, PAI
Dengan adanya otonomi daerah sekarang ini, muncul sebuah keputusan baru sektor pendidikan dalam upaya peningkatan mutu pendidikan yaitu Manajemen Kelas. Setiap kepala sekolah dituntut untuk melakukan fungsinya sebagai manajer sekolah dalam meningkatkan proses pembelajaran dengan melakukan supervisi kelas, membina dan memberikan saran-saran positif kepada guru.
Berpijak dari konteks di atas, maka fokus yang ingin diangkat adalah:
Pertama, usaha yang ditempuh dalam mengimplementasikan manajemen kelas sehingga dapat meningkatkan mutu pembelajaran PAI di SDI Ar-Rahmah. Kedua, apa faktor yang menghambat manajemen kelas dalam meningkatkan mutu pembelajaran PAI di SDI Ar-Rahmah.
Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam fokus tersebut diatas adalah untuk mengetahui usaha yang ditempuh dalam mengimplementasikan manajemen kelas sehingga dapat meningkatkan mutu pembelajaran PAI di SDI Ar-Rahmah, dan untuk mengetahui faktor yang menghambat manajemen kelas dalam meningkatkan mutu pembelajaran PAI di SDI Ar-Rahmah.
Penelitian ini termasuk penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Teknik pengambilan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Untuk menganalisa data digunakan metode deskriptif kualitatif, yakni uraiannya berdasarkan pada gejala-gejala yang tampak.
Adapun hasil penelitian tentang usaha dalam mengimplementasikan manajemen kelas dalam rangka meningkatkan mutu pembelajaran PAI di SDI Ar-Rahmah dapat disimpulkan: pertama, upaya yang dilakukan mempersiapkan tugas administratif, memberi motivasi, membuat modul, mengatasi permasalahan siswa, memilih metode dan membentuk kelompok diskusi. Kedua, tentang hambatan adalah kurangnya kesadaran dan tanggung jawab siswa, kurangnya fasilitas, ekonomi orang tua dan beberapa lingkungan siswa di rumah yang kurang mendukung. Oleh karena itu, sebagai rekomendasi guru dituntut untuk berusaha meningkatkan mutu pembelajaran PAI melalui pelaksanaan manajemen kelas secara tepat dan optimal, supaya kualitas Pendidikan Agama Islam bagi siswa semakin meningkat.
Tidak tersedia versi lain