Text
Dampak perceraian Orang Tua Terhadap Pendidikan Siswa SMU Negeri 1 Sampang Madura. Skripsi jurusan Tarbiyah, Program Studi Pendidikan Agama Islam, STAIN Pamekasan,
ABSTRAK
MUCHSIN:2004 Dampak perceraian Orang Tua Terhadap Pendidikan Siswa SMUN 1 Sampang. Skripsi jurusan Tarbiyah, Program Studi Pendidikan Agama Islam, STAIN Pamekasan, pembimbing Drs. M. Masyhur Abadi.
Kata Kunci: Dampak Perceraian, Pendidikan Siswa.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar Dampak Perceraian Orang Tua Terhadap pendidikan Siswa SMUN 1 Sampang. Karena seperti yang kita ketahui bahwa orang tua merupakan pendidikan pertama dan utama dalam memberikan bekal pada anaknya untuk melangsungkan pendidikan yang lebih lanjut. Karna dalam keluargalah anak dilahirkan dan dibesarkan. Untuk itu sepatutlah orang tua memberikan pendidikan pada anak-anaknya. Dalam memberikan pendidikan kedua orang tua harus kompak, saling mengisi satu sama lain, sehingga tujuan dari pendidikan dapat mudah tercapai.
Dilihat dari jenisnya penelitian ini tergolong penelitian korelasional yang termuat dalam dua variable, yaitu independent variable (X) dan dependent variable (Y). Dalam hal ini yang menjadi variable bebasnya adalah dampak perceraian orang tua, sedangkan variable terikatnya adalah pendidikan siswa.
Adapun penelitian ini, merupakan penelitian populasi research, atau penelitian populasi. Hal ini dikarenakan jumlah populasi sedikit, dengan demikian sampel penelitian sekaligus merupakan populasi.
Untuk mendapatkan data yang diperlukan dalam penelitian ini menggunakan beberapa alat atau instrumen, diantaranya adalah; instrument angket, intrumen observasi, intrumen dokumentasi. Pedoman angket bersifat tertutup dan langsung, dengan alternative jawaban a, b, dan c dari masing-masing jawaban secara berurutan diberi sekor 3,2,dan 1. Sedangkan pedoman observasi dan pedoman dokumentasi merupakan alat yang digunakan untuk mendapatkan data pendukung atau penguat dari pedoman angket selain instrument yang telah disebutkan, juga dipakai instrument atau pedoman wawancara, dimana wawancara dilakukan pada guru-guru kelas juga kepala sekolah. Adapun mengenai jenisnya adalah wawancara terpilih dan terbuka.
Dari hasil data yang diperoleh dengan menggunakan instrument diatas yang dideskripnasikan dengan formula tabulasi data, dimana hasil penelitian diketahui Y= 155, dan X= 145 dari hasil perolehan data tersebut kemudian dianalisa dengan menggunakan rumus korelasi product moment dengan hasil rxy = 0,562 hasil analisis data tersebut kemudian dikonsultasikan dengan tabel r product moment pada taraf kepercayaan 95% dengan nilai = 9 yaitu 0,666, dengan demikian hasil analisis data lebih kecil dari r tabel product moment (0,562< 0,666). Dengan demikian hipotesis yang penulis ajukan ditolak kebenarannya, yaitu “ Ada dampak negatif perceraian orang tua terhadap pendidikan siswa SMUN 1 Sampang.
Di samping dikonsultasikan dengan tabel r product moment, hasil analisis data tersebut juga diinterprestasikan dengan nilai r interprestasi dengan tujuan mengetahui besar hubungan antara variabel X dengan variabel Y pada tabel r interprestasi ternyata berada pada posisi agak rendah, dengan demikian korelasi antara variabel X dan variabel Y signifikansi agak rendah.
Tidak tersedia versi lain