Pengaruh Kode Etik Guru Terhadap Kedisiplinan Guru di SDN Paseyan I Sampang
ABSTRAK
Inafatul Alwiyah, Judul: Pengaruh Kode Etik Guru Terhadap Kedisiplinan Guru di SDN Paseyan I Sampang Skripsi. Pembimbing: Edi Susanto, M.Fil.I. Tahun: 2011.
Kata Kunci: Kode Etik Guru, Kedisiplinan Guru
Ada dua permasalahan yang menjadi kajian pokok dalam penelitian ini. Pertama, tentang ada tidaknya pengaruh kode etik guru terhadap kedisiplinan guru di SDN Paseyan I Sampang. Kedua, seberapa besar pengaruh kode etik guru terhadap kedisiplinan guru di SDN Paseyan I Sampang.
Penelitian ini dilakukan di SDN Paseyan I Sampang tahun pelajaran 2010/2011. Sedangkan pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif.
Populasi penelitian adalah semua guru di SDN Paseyan I Sampang sebanyak 10 orang. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sumber data skunder, sumber data primer adalah manusia, sedangkan sumber data skunder adalah non manusia, teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah angket sebagai instrumen dalam mengumpulkan informasi responden, sedangkan dokumentasi, observasi dan interview sebagai pelengkap dalam penyajian data.
Pengumpulan data berlangsung selama 15 hari, mulai tanggal 15 Desember sampai tanggal 31 Desember 2010. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data statistik dengan teknik product moment.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa kode etik guru tidak berpengaruh terhadap kedisiplinan guru di SDN Paseyan I Sampang. Hal ini terbukti dari hasil analisis statistik yang menunjukkan bahwa “r” kerja (0,160) lebih kecil dari harga kritik product moment, baik pada interval 95% (0,632) maupun pada taraf kepercayaan 99% (0,765). Dan “r” kerja ketika dikonsultasikan dengan tabel nilai standart koefisien kontegensi berada pada interval 0,000 sampai dengan 0,200 dengan nilai interpretasi sangat rendah (tidak berkolerasi), sehingga hipotesis yang peneliti ajukan pada bab I ditolak.
Tidak tersedia versi lain